Tak Berkategori

Jelang AFC Futsal Championship 2020, Timnas Futsal Mulai TC, Berikut Daftar 19 Pemain Indonesia

apahabar.com, SURABAYA – Jelang AFC Futsal Championship 2020 di Kuwait, Tim Nasional (Timnas) Futsal Indonesia menggelar…

Featured-Image
Timnas Futsal Indonesia (foto: PSS)

bakabar.com, SURABAYA – Jelang AFC Futsal Championship 2020 di Kuwait, Tim Nasional (Timnas) Futsal Indonesia menggelar pemusatan latihan (TC) di Surabaya, mulai Rabu (14/10/2020).

Timnas Indonesia sesuai undian masuk Grup C, bersama Uzbekistan, Bahrain, dan Cina. Pertandingan pertama Indonesia melawan Uzbekistan pada 3 Desember 2020. Dilanjutkan 5 Desember 2020 menghadapi Bahrain dan terakhir 7 Desember 2020 melawan Cina.

Pelatih kepala Kensuke Takahashi memanggil 19 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) di Surabaya.

Pembukaan TC secara simbolis dengan pemotongan tumpeng pada Rabu (14/10/2020). Ini sebagai tanda syukur karena semua personel diberi kesehatan di tengah pandemi Covid-19. Untuk TC di lapangan diselenggarakan di GOR Baskhara.

“Sebelum mulai latihan tim pelatih sudah mengadakan komunikasi dengan pemain, termasuk latihan secara virtual. Ada banyak pemain juga yang ikut latihan secara virtual di klub,” kata pelatih timnas futsal Indonesia, Kensuke Takahashi, sebagaimana dilansir dari PSSI.org.

Baca Juga : Hasil Timnas U19 vs Makedonia Utara, Tak Ada Gol Tercipta di Babak Kedua, Skor Akhir 0-0

“Jadi sebelum ini kami mencari tahu kondisi pemain dan mengo

ntrol, sehingga pada saat mulai TC kondisinya siap dan tidak buruk. Ternyata para pemain bisa mengikuti latihan dengan baik,” tambah pelatih asal Jepang tersebut.

TC di Surabaya diagendakan sampai pertengahan November 2020. Setelah itu rombongan pemain, tim pelatih, dan ofisial bertolak ke Kuwait. AFC Futsal Championship dijadwalkan berlangsung di Shaikh Saad Al-Abdullah Sports Hall Complex, Kuwait City, 2-13 Desember 2020.

img

Timnas Futsal Indonesia (Foto: PSSI)

Indonesia masuk Grup C, bersama Uzbekistan, Bahrain, dan Cina. Pertandingan pertama dihadapi Indonesia melawan Uzbekistan pada 3 Desember 2020. Dilanjutkan pada 5 Desember 2020 menghadapi Bahrain dan terakhir 7 Desember 2020 melawan Cina.

Juara dan runner-up grup berhak melaju ke perempat final. Nantinya lima besar AFC Futsal Championship 2020 lolos ke Piala Dunia Futsal 2021 di Lithuania. Tentu saja semua berharap Indonesia bisa lolos ke Piala Dunia Futsal.

HALAMAN
12
Komentar
Banner
Banner