Hiburan

Jazz Night Batulicin: dari Bossa Nova hingga Jazz Pop Menghanyutkan

Setelah sukses menggelar Folk Night beberapa hari yang lalu, sejumlah musisi Tanah Bumbu kembali menggelar gigs dengan tema "Jazz Night". Acara berlangsung di B

Featured-Image
Sejumlah musisi yang terlibat dalam Jazz Night di Big Coffee Batulicin. Foto-Ist

bakabar.com, BATULICIN - Setelah sukses menggelar Folk Night beberapa hari yang lalu, sejumlah musisi Tanah Bumbu kembali menggelar gigs dengan tema "Jazz Night". Acara berlangsung di Big Coffee Batulicin, Senin (18/12) malam. 

Sejumlah musisi yang terlibat di antaranya, Ridwan, gitaris Reunion sekaligus penggagas acara, Ari Tirta Dinata (vokalis Senja Djingga), dan sejumlah nama lainnya. 

Gigs dibuka dengan penampilan Deny, vokalis yang memiliki timbre suara cukup berat. Dia membawakan lagu lagu Fly Me to the Moon yang dipopulerkan oleh Frank Sinatra pada 1964. Lagu yang ditulis oleh Bart Howart dibawakan dengan gaya bossanova oleh band pengiring; Ridwan (gitar) dan Indra (drumm pad). 

Can't Take My Eyes Off of You yang dibawakan Chika disambut dengan senandung dari pengunjung kafe. Lalu, Deny dan Chika berduet membawakan lagu Like I'm Gonna Lose You. Suara mereka yang saling melengkapi menciptakan harmonisasi yang indah. Formasi sederhana mereka mampu membawakan jazz dengan nuansa yang ringan dan mudah dinikmati.

Baca Juga: 'Arumika Jazz Nite' Jadi Menu Baru Musik di Tanah Bumbu

Kiki bergabung dalam sesi jam session dan membawakan lagu favoritnya, The Show dari Lenka, serta beberapa lagu lainnya.

Arie Tirta Dinata menjadi penampil pamungkas. Dalam sesi jam session, ia diiringi oleh Iwan pada gitar dan Ridwan pada saxophone, membawakan lagu Menghitung Hari, Pergi untuk Kembali, dan Esok Masih Ada.

Baca Juga: Serunya Jazz Night di Tanah Bumbu, Saat Musisi Lintas Genre Berkolaborasi

Pertunjukan yang jazzy malam itu berlangsung selama beberapa jam. Pengunjung Big Coffee yang hadir pun turut larut dalam alunan musik yang mereka mainkan. 

Sejauh ini, Jazz Night menjadi event musik yang cukup menarik perhatian di Batulicin. Tak hanya para penikmat musik, sejumlah musisi Tanah Bumbu juga memperlihatkan antusiasmenya dengan datang dan ikut menyumbangkan lagunya. 

Ini merupakan Jazz Night ketiga yang digelar oleh Ridwan Cs. Dia berkata event serupa akan terus digelar untuk terus menjaga eksistensi musik di Tanah Bumbu. 

Editor


Komentar
Banner
Banner