Kalsel

Jalur-Jalur Ini Memerah Saat Malam Haul Sekumpul H – 1

apahabar.com, BANJARBARU – Padatnya jamaah yang ingin melaksanakan haul sekumpul mengakibatkan sejumlah lalu lintas padat merayap,…

Featured-Image
Padatnya jamaah yang ingin melaksanakan haul sekumpul mengakibatkan sejumlah lalu lintas padat merayap. Pantauan Google Map diambil pada Sabtu (29/2) malam. Foto- Google

bakabar.com, BANJARBARU – Padatnya jamaah yang ingin melaksanakan haul sekumpul mengakibatkan sejumlah lalu lintas padat merayap, Sabtu (29/2).

Bahkan dari pantauan Satelit Googel Maps, Jalan Ahmad Yani menuju bundaran Banjarbaru terlihat memerah. Artinya, lalu lintas di sana sedang padat atau bahkan cendrung macet.

Selain itu sejumlah jalur, jalan utama sekitaran Martapura pun terlihat berwarna oranye dan merah. Demikian menunjukkan aktifitas jalan raya yang saat ini sedang padat-padanya.

Perlu diketahui Google maps memberikan simbol warna untuk memberi tanda jalan sedang padat atau tidak. Itu bertujuan supaya pengendara bisa menghindari lokasi macet.

Warna hijau sendiri berarti lalu lintas sedang lancar. Oranye, itu padat atau sedikit macet. Merah, artinya jalan sedang macet dan merah marun menandakan jalan tersebut macet total.

Baca Juga:Niat Balik, Jemaah Perempuan Haul Guru Sekumpul Patah Kaki

Baca Juga: Update Haul Guru Sekumpul: Jemaah Larut dalam Lantunan Zikir Nasyid

Reporter: Rizal Khalqi
Editor: Fariz Fadhillah



Komentar
Banner
Banner