bursa transfer pemain

Ivan Toney Dibandrol Mahal, Arsenal Alihkan ke Striker Leverkusen

Arsenal sedang mencari bomber baru untuk mempertajam lini serang. Awalnya The Gunners berminat mendatangkan striker Brentford, Ivan Toney.

Featured-Image
Selebrasi Victor Boniface usai mencetak gol untuk Bayer Leverkusen. Foto: Instagram/boniface_jrn.

bakabar.com, JAKARTA - Arsenal sedang mencari bomber baru untuk mempertajam lini serang.

Awalnya The Gunners berminat mendatangkan striker Brentford, Ivan Toney. Namun, Thed Bees membandrol pemain andalannya itu seharga 100 juta euro (Rp1,6 triliun), jika ada tim yang ingin menggunakan jasanya.

Melihat harga mahal tersebut tim asal London itu langsung membidik striker milik Bayer Leverkusen, Victor Boniface .

Penampilan penyerang asal Nigeria itu terbilang memukau. Sebab ia berhasil mengoleksi 16 gol dan 8 assist dari 23 pertandingan di seluruh kompetisi musim ini.

Baca Juga: Liverpool Kian Nyaman di Puncak Klasemen, Mana Arsenal?

Boniface tidak hanya pintar mencetak gol, tetapi ia juga merupakan pemain yang kreatif. Ia menjadi salah satu pemain berhasil membawa Die Werkself berada di puncak klasemen Bundesliga.

Meriam London memang membutuhkan striker, terlebih mereka baru merosot ke peringkat 4 klasemen Liga Inggris. Agar bisa kembali ke posisi paling atas mereka harus memenangkan banyak pertandingan.

Hal tersebut yang membuat mereka membutuhkan penyerang agar bisa lini depan lebih tajam.

Baca Juga: Arsenal Kalah Beruntun, Declan Rice: Yuk Bangkit Lagi The Gunners!

Opsi mendatangkan Victor Boniface terbilang lebih ideal, mengingat Leverkusen memboyongnya dengan harga yang terbilang murah. Die Werkself mengeluarkan uang senilai 17,2 poundsterling atau setara dengan Rp338 miliar.

Itu artinya harga yang dikeluarkan Arsenal jika mendatangkan Boniface dipasitkan lebih sedikit dibanding Ivan Toney.

Namun, penyerang berusia 23 tahun itu dipastikan bakal sulit didatangkan oleh Arsenal.

Baca Juga: Leverkusen Jadi Satu-Satunya Tim Tak Terkalahkan di 5 Liga Top Eropa

Pasalnya, ia berada dalam situasi bagus untuk membantu Leverkusen menjadi juara Bundesliga musim ini. 

Praktis, tim asuhan Mikel Arteta itu kemungkinan besar baru bisa mendatangkan sang pemain di bursa transfer musim depan. Namun dalam sepak bola bisa terjadi apa saja, termasuk mengenai bursa transfer pemain.

Editor


Komentar
Banner
Banner