Reshuffle Kabinet Indonesia Maju

Isu Dilantik jadi Menteri Pertanian, Isran Noor Berada di Jakarta

Mantan Gubernur Kalimantan Timur, Isran Noor dikabarkan berada di Jakarta di tengah isu bakal dilantik menjadi Menteri Pertanian menggantikan SYL.

Featured-Image
Wakil Ketua Umum DPP Partai Nasdem H M Ali menyerahkan SK Ketua DPW Nasdem Kaltim kepada Isran Noor didampingi Ketua Teritori Kalimantan Syarif Abdullah Alkadrie dan Harbiansyah Hanafiah di Kantor DPP Nasdem di Gondangdia Lama, Jakarta Pusat. Foto-Arumanto via Antara

bakabar.com,  BALIKPAPAN - Mantan Gubernur Kalimantan Timur, Isran Noor dikabarkan berada di Jakarta di tengah isu bakal dilantik menjadi Menteri Pertanian menggantikan Syahrul Yasin Limpo (SYL).

"Komunikasi terakhir beliau memang ke Jakarta," kata Sekretaris DPW Partai NasDem Kalimantan Timur, Fatimah Asyari, Selasa (10/10).

Baca Juga: Isran Noor Diisukan jadi Menteri Pertanian, NasDem: Tanya ke Istana

Fatimah belum bisa memastikan kebenaran Isran Noor akan didapuk menjadi Menteri Pertanian.

"Iya, betul (DPW Partai NasDem Kaltim belum dapat info sama sekali)," ujarnya.

Kendati demikian ia turut berbangga jika Isran Noor terkonfirmasi akan resmi dilantik menjadi Menteri Pertanian.

"Tapi kalau benar saya mengucap syukur ahamdulillah, bahagia dan bangga bila seorang putra terbaik Kaltim diberikan amanah untuk jabatan tersebut," sambung Fatimah. 

Baca Juga: Akhirnya! Jokowi Temui Eks Mentan Syahrul Yasin Limpo

Sebelumnya Mantan Gubernur Kalimantan Timur, Isran Noor dikabarkan akan segera dilantik sebagai Menteri Pertanian (Mentan) menggantikan Syahrul Yasin Limpo (SYL).

Berdasarkan informasi yang diterima bakabar.com, Isran Noor akan dilantik pada Selasa (10/10) malam.

"Silakan menonton TV siaran langsung Pelantikan Menteri Pertanian H Isran Noor pada pukul 22.00 Wita malam ini,".

Baca Juga: Sejam Temui Jokowi, Eks Mentan SYL Tinggalkan Istana Negara

Semula mantan Menteri SYL telah melayangkan surat pengunduran diri ke Presiden Jokowi melalui Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno. Kemudian, SYL menyusul langsung berjumpa dengan Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta untuk berpamitan.

Jabatan Mentan definitif masih dibiarkan kosong, lalu Jokowi menunjuk Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas), Arief Prasetyo menjadi pelaksana tugas (Plt) Mentan.

Kemudian bergulir informasi yang menyebut bahwa mantan Gubernur Kaltim, Isran Noor akan mengisi posisi yang ditinggalkan sesama kader Partai NasDem, SYL.

Editor


Komentar
Banner
Banner