Olahraga

Irwan Gemuruh Kembali Berjaya di Grasstrack Kalsel Series 2023

Grasstrack Kalsel Series 2023 putaran kedua di Sirkuit Tabur Amuntai, Hulu Sungai Utara, Minggu (23/7), seakan menjadi saksi keberingasan Irwan Gemuruh.

Featured-Image
Aksi Irwan Gemuruh di Grasstrack Kalsel Series 2023 putaran pertama yang berlangsung di Hulu Sungai Selatan. Foto: Irwan Gemuruh

bakabar.com, BANJARBARU - Grasstrack Kalsel Series 2023 putaran kedua di Sirkuit Tabur Amuntai, Hulu Sungai Utara, Minggu (23/7), seakan menjadi saksi keberingasan Irwan Gemuruh.

Pembalap dari Kandangan, Hulu Sungai Selatan, tersebut menyabet dua kemenangan di kelas bebek standar 2T/4T lokal Kalsel, dan bebek modifikasi 24/4T open.

Di kelas bebek modifikasi 24/4T open, Irwan mengatasi perlawanan M Jainal, Muhammad Rizky, Ahmad Sahroni dan Riski Kutut.

Sedangkan di kelas bebek standar 2T/4T lokal Kalsel, Irwan finis di depan Muhammad Rizky, Muhammad Jainal, Alvin MX dan Khairul Variza.

Pencapaian tersebut mengulang keberhasilan Irwan di seri pembuka Grasstrack Kalsel Series 2023.

Irwan nyaris meraih kemenangan ketiga, seandainya tidak terhalang performa apik Bhelly Satria di kelas trail standar 150cc terbuka.

Irwan sendiri finis di peringkat ketiga di belakang Muhammad Jainal. Sedangkan Muhammad Rizky di urutan keempat, dan Alvin MX di peringkat kelima.

Selain menjuarai trail standar 150cc terbuka, Bhelly Satria yang jauh-jauh datang dari Lampung juga memenangi kelas bebek standar 2T/4T terbuka.

Baca Juga: Tampil Ciamik, Irwan Gemuruh Babat Dua Trofi di Grasstrack Kalsel Series 2023

Memperkuat ZF 811 Heo Oil Team, juara umum kelas pemula Powertrack 2019 itu menundukkan Muhammad Jainal, Muhammad Rizky, Alvin MX dan Khairul Variza.

Tidak kalah menarik persaingan di kelas wanita. Menggunakan motor spek kelas standar 155cc, Nanda Arianti berhasil finis paling depan.

Pembalap Katak Kalua CV JLB tersebut mengalahkan Amelia yang notabene rekan setim, serta Rusna, Fitri Imut dan Iliyana.

"Peserta begitu antusias, sehingga persaingan poin pun cukup ketat. Alhamdulillah kegiatan berjalan lancar," papar Herry Nispu Yanto, Kabid Sepeda Motor Ikatan Motor Indonesia (IMI) Kalsel.

Grasstrak Kalsel Series 2023 masih akan berlanjut di putaran berikutnya. Sementara event otomotif lain di Bumi Lambung Mangkurat masih terus bergulir.

Event terdekat adalah Kejurnas Rally 2023 seri kedua yang berlangsung 4 hingga 6 Agustus di Tapin, tepatnya Rantau dan Binuang.

Kemudian dalam waktu bersamaan, juga digelar Tabalong Open Merdeka Prix Championship yang dijadwalkan 5 hingga 6 Agustus 2023 di Sirkuit Marido.

Baca Juga: Start dari Rantau Baru, Berikut Trek Kejurnas Rally 2023 di Tapin

Editor


Komentar
Banner
Banner