Piala Dunia U-17 2023

Iqbal Gwijangge, Calon Kapten Timnas Indonesia U-17 Asal Barito Putera

Pelatih Timnas Indonesia U-17 Bima Sakti kemungkinan akan mempercayakan Iqbal Gwijangge sebagai kapten tim Garuda Asia saat bersaing di Piala Dunia U-17 2023.

Featured-Image
Bek Timnas Indonesia U-17, Muhammad Iqbal Gwijangge. (Foto: Dok. PSSI)

bakabar.com, JAKARTA - Pelatih Timnas Indonesia U-17 Bima Sakti kemungkinan akan mempercayakan Iqbal Gwijangge sebagai kapten tim Garuda Asia saat bersaing di Piala Dunia U-17 2023.

Pemain berusia 17 tahun itu merupakan pemain muda dari tim Liga 1 Indonesia, Barito Putera.

Peluang Iqbal menjadi kapten timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023 memang sangat besar.

Sebab, ia sudah beberapa kali menjadi pemimpin timnas Indonesia di berbagai kelompok usia.

Baca Juga: Hasil Undian Piala Dunia U-17 2023: Indonesia Terhindar Grup Neraka

Namun yang paling berkesan tentu ketika dipercaya menjadi kapten timnas Indonesia U-16 di Piala AFF U-16 2022.

Ketika itu, Iqbal mampu membawa timnya menjadi juara di turnamen tersebut. Bahkan, pemain berdarah Papua ini juga terpilih sebagai pemain terbaik.

Dalam karier klubnya, pemain kelahiran Sumedang, 28 Agustus 2006 itu pernah mengikuti seleksi Persija Jakarta U-16.

Sayang, Iqbal belum berhasil bergabung bersama Macan Muda dan memilih menyeberang ke Bhayangkara FC U-16.

Baca Juga:Peta Kekuatan Grup A Piala Dunia U-17, Timnas U-17 Waspadai Ekuador

Penampilan gemilang di Bhayangkara FC U-16 yang membuat Iqbal dipanggil ke Timnas Indonesia U-16. 

Kini, Iqbal dikontrak oleh tim Liga 1, Barito Putera. Meski belum menembus tim senior, ia berkesempatan berlatih di bawah arahan Rahmad Darmawan.

Sebelum itu, Iqbal hanya ingin fokus bersama timnas Indonesia U-17 yang masuk ke dalam grup A Piala Dunia U-17 2023 bersama Ekuador, Panama, dan Maroko.

Ia menyebut timnya saat ini tidak terlalu memusingkan lawan-lawannya dan lebih berfokus pada persiapan diri yang maksimal sebelum laga perdana menghadapi Ekuador di Stadion Gelora Bung Tomo, 10 November mendatang.

Baca Juga: Jelang Drawing Piala Dunia U-17 2023, Bima Sakti: Indonesia Siap Lawan Siapapun!

Menurut Iqbal, mengetahui lawan-lawan mereka dalam grup memberikan kesempatan untuk mempersiapkan diri dengan lebih baik.

Mereka tidak ingin terlalu memusingkan lawan-lawan tersebut dan akan fokus pada peningkatan kualitas tim mereka sendiri.

"Alhamdulillah kami semua sudah melihat hasil drawing. Menurut saya, kami tidak terlalu memusingkan lawan yang akan dihadapi. Yang paling penting adalah kami mempersiapkan saja tim dan matangkan persiapan di sini dan di Jerman agar lebih siap lagi," ucap Iqbal.

Baca Juga: Ketum PSSI Pastikan Opening Ceremony Piala Dunia U-17 Meriah!

Untuk persiapaan, timnas Indonesia U-17 berencana berangkat ke Jerman pada 17 September untuk menjalani TC selama satu bulan.

Piala Dunia U-17 2023 akan berlangsung dari 10 November hingga 2 Desember mendatang, dengan pertandingan tidak hanya di Stadion Gelora Bung Tomo tetapi juga di Jakarta International Stadium (JIS), Stadion Si Jalak Harupat, dan Stadion Manahan.

Editor
Komentar
Banner
Banner