Tarif Bus Lebaran

Info Tarif Bus Angkutan Lebaran Jurusan Jakarta - Yogyakarta

Sejumlah perusahaan otobus Antarkota Antarprovinsi (AKAP) memberlakukan penyesuaian tarif khusus angkutan Lebaran tahun ini.

Featured-Image
Sejumlah perusahaan otobus Antarkota Antarprovinsi (AKAP) memberlakukan penyesuaian tarif khusus angkutan Lebaran tahun ini. (FOto: dok. Mujib

bakabar.com, JAKARTA - Sejumlah perusahaan otobus Antarkota Antarprovinsi (AKAP) memberlakukan penyesuaian tarif khusus angkutan Lebaran tahun ini.

Penyesuaian harga tiket menjelang arus mudik ditujukan bagi trayek bus AKAP keberangkatan Jabodetabek dengan tujuan berbagai daerah di Jawa Tengah, Yogyakarta dan Jawa Timur.

Adapun pemberlakuan penyesuaian tarif secara bertahap dan sesuai kelasnya, dimulai dari 17 April 2023. Berikut detail tarif lebaran sejumlah PO Bus:

Dari Jakarta tujuan Yogyakarta

- Cahaya Trans: kelas Executive dan VIP keberangkatan dari Agen Petukangan pukul 05.45, 06.10 dan 06.40 sampai 18.45, 18.10 dan 19.00 (tiba agen Jombor). Tarif bus Rp560.000 - Rp610.000

- Unicorn Indorent: kelas Executive Double Decker keberangkatan dari Terminal Kampung Rambutan pukul 06.40 sampai 17.00 (Agen Prambanan), 17.45 (Terminal Giwangan DIY), 18.00 (Agen Dongkelan), 18.15 (Agen Gamping), 18.30 (Terminal Jombor). Tarif bus Rp600.000 - Rp650.000.

Baca Juga: Tarif Sewa Mobil untuk Mudik Lebaran di Trac Promo Mulai Rp300 Ribuan

- PO Handoyo: kelas VIP dan Executive keberangkatan dari Agen Pasar Jumat pukul 07.00 sampai 18.00 (tiba di Pool Jombor). Harga Rp475.000 - Rp550.000.

- PO Sinar Jaya: kelas Executive Leg Rest keberangkatan dari Terminal Tanjung Priuk dan Terminal Kalideres pukul 07.00 sa pai 19.00 (Agen Terminal Jombor), 19.15 (Terminal Giwangan DIY). Harga Rp485.00.

- PO Safari Dharma Raya: kelas Executive keberangkatan dari Pool Kebayoran Lama sampai 18.00 (Terminal Jombor). Harga Rp510.000.

- PO Pahala Kencana: kelas VIP Non Toilet keberangkatan dari Terminal Kalideres pukul 14.00 sampai 03.10 (Terminal Prambanan), 03.40 (Terminal Giwangan DIY), 04.10 (Agen Gamping), 04.30 (Terminal Jombor), 4.50 (Agen Janti. Harg Rp280.000.

Baca Juga: Daftar Lengkap Tarif Tol Trans Sumatra, Butuh Dana Segini saat Mudik

- PO Joglosemar: kelas Reguler keberangkatan dari Halte AO Shuttle Blok M pukul 15.45 sampai 02.30 (Agen Tempel Sleman), 02.45 (Denggung), 03.00 (Yogyakarta). Harga Rp425.000.

- PO Sumber Alam: kelas Executive seat 36 keberangkatan dari Agen Ampera pukul 16.00 sampai 04.20 (Temon), 05.00m( Terminal Giwangan DIY), 05.05 (Pool Yogyakarta). Harga Rp400.000.

- PO Haryanto: kelas Line 05 B keberangkatan dari Terminal Kalideres pukul 16.30 sampai 02.50 (Terminal Prambanan), 03.20 ( Terminal Jombor dan Termin Giwangan). Harga Rp5098.600.

Editor
Komentar
Banner
Banner