bakabar.com, JAKARTA - Perusahaan Otobus (PO) NPM memboyong tiga unit bus baru dengan bodi Jetbus 5 garapan karoseri Adiputro.
Bus baru PO NPM (Naikilah Perusahaan Minang) mengusung jenis MHD (Medium High Decker) dengan kaca depan jenis Single Glass.
"Kamis 18 Januari 2024 rilis 3 unit MHD Single Glass Jetbus 5," tulis keterangan akun Instagram @garasi_bus_adiputro belum lama ini.
Bus baru PO NPM menggunakan sasis Mercedes-Benz OH 1626 L MT yang sudah berstandar emisi Euro 4.
Baca Juga: PO Pandawa 87 Rilis Bus Baru untuk Kaum Rebahan, Yuk Intip Kabinnya
Menilik ekteriornya, bus milik PO asal kota Padang Panjang, Sumatera Barat ini tampil atraktif dengan warna bodi putih yang dihiasi livery bercorak budaya.
Livery tersebut tampak semarak dengan warna merah, hijau dan kuning yang terdapat di empat sisi bodi bus.
Masih di bagian ekterior, tersemat tulisan yang menginformasikan bahwa bus baru PO NPM menggunakan air suspension dan diposisikan sebagai armada Sutan Class.
Baca Juga: PO Mega Mas Rilis Bus Anyar Spesial, Ada Dua Kelas di Kabinnya
Masuk ke bagian interior, kabinnya tampak berkelas dengan nuansa warna abu-abu dan kursi berwarna cokelat buatan Rimba Kencana.
Terdapat aksen panel kayu yang ditempatkan di bagian lantai hingga setengah dindingnya, serta lampu ambient light yang menambah kesan berkelas di area kabin.
Selain itu kabin bus baru PO NPM Sutan Class dilengkapi sekat pembatas dengan kaca. Sekat ini memisahkan area penumpang dan awak bus.
Sementara kursinya memakai konfigurasi 2-2 berkapasitas 30 orang penumpang.
Baca Juga: PO Sahaalah Rilis Bus Baru Berkabin Mewah, Trayeknya Jepara-Jakarta
Kursinya disertai fitur reclining untuk mengatur posisi kenyamanan duduk dan handrest untuk sandaran tangan.
Fasilitas pada bus Sutan Class PO NPM juga menarik. Sebab kabinnya dilengkapi toilet untuk buang air kecil, smoking area, hingga hadirnya tiga buah TV LED untuk hiburan penumpang.
Sementara ini, belum diketahui trayek yang akan dijalankan bus anyar milik PO legendaris yang berdiri sejak 1937 tersebut.
View this post on Instagram