News

Imbas Depopulasi, Potret Dua Murid SMP Terakhir di Jepang Viral

Imbas depopulasi (penurunan jumlah penduduk) di Jepang, kisah tentang sekolah-sekolah yang tutup pintu karena tak ada murid baru memang ramai diperbincangkan.

Featured-Image
Kisah tentang sekolah-sekolah yang tutup pintu di Jepang juga dirasakan oleh dua murid sekolah menengah pertama (SMP) Yumoto di Desa Ten-ei, Jepang, yakni Eita dan Aoi. Foto-REUTERS/Issei Kato

bakabar.com, BANJARMASIN - Imbas depopulasi (penurunan jumlah penduduk) di Jepang, kisah tentang sekolah-sekolah yang tutup pintu karena tak ada murid baru memang ramai diperbincangkan.

Menurut data pemerintah, sekitar 450 sekolah tutup setiap tahunnya. Bahkan angka kelahiran pada 2022 anjlok di bawah 800.000. Ini merupakan rekor kelahiran terendah.

Kisah tentang sekolah-sekolah yang tutup pintu ini pun dirasakan oleh dua murid sekolah menengah pertama (SMP) Yumoto di Desa Ten-ei, Jepang, yakni Eita dan Aoi.

Pada tanggal 9 hingga 10 Maret 2023 yang lalu, Eita dan Aoi pun menghadiri kelas terakhir mereka di SMP Yumoto. Saat terakhir bersekolah, mereka pun melakukan berbagai macam kegiatan, seperti memakai baju koki pelayan sebelum makan siang terakhir di sekolah.

Lalu mereka makan siang bersama di sekolah dengan para guru. Selain itu, Eita dan Aoi juga membersihkan ruangan kelas mereka sebelum dilaksanakannya upacara kelulusan dan upacara penutupan sekolah.

Hingga pada 13 Maret 2023, Eita, Aoi dan keluarga mereka meninggalkan sekolah setelah upacara kelulusan terakhir dan upacara penutupan sekolah.

Potret dua murid terakhir ini pun viral di media sosial setelah dibagikan oleh akun Instagram @merindink. Ribuan komentar dari warganet tampak membanjiri postingan akun tersebut.

"Dan ada 9jt rumah kosong mewah tidak di wariskan ke keturunannya.. di Indonesia warisan sepetak rebutan sampe pukul-pukulan," tulis warganet.

"Kerennya jepang kalo ada suatu fasilitas atau institusi yang melibatkan warganya itu selalu dituntaskan baru menutup fasilitas atau institusi tersebut," timpal warganet lain.

Editor


Komentar
Banner
Banner