Hot Borneo

Idzi Kopi Jadi Tongkrongan Baru di Pagatan, Bisa Ngopi sambil Jamming Suka-suka

Tempat nongkrong baru kembali hadir di Pagatan, Tanah Bumbu. Namanya Idzi Kopi.

Featured-Image
Suasana di Idzi Kopi Pagatan. Foto-apahabar.com/Puja Mandela

bakabar.com, BANJARMASIN - Tempat nongkrong baru kembali hadir di Pagatan, Tanah Bumbu. Namanya Idzi Kopi. Selain menyediakan berbagai varian kopi, pengunjung juga bakal lebih terhibur karena ada live music.

"Untuk live music setiap malam minggu," kata Owner Idzi Kopi,Tholle.

Ada sejumlah menu yang disediakan di Idzi Kopi. Di antaranya, kopi laren (latte aren), kopi caren (cappucino aren), kopi ame (americano), kopi molat (mocha latte) dan beberapa menu kopi lainnya.

Ada juga menu non kopi seperti coklat, avocado, dan caramel. Juga ada kentang goreng, risoles, dan tempe krispi sebagai menu pelengkap. Harganya pun murah. Untuk minuman dimulai dari Rp5 ribu sampai Rp13 ribu.

"Awalnya kita pengen buka malam Sabtu dan malam Minggu saja. Tapi belakangan ada yang minta buka di hari lain. Jadi, ya, kita buka aja," sebut dia.

Yang lebih mengasyikkan karena di Idzi Kopi pengunjung bisa ikut jamming dan menyanyikan lagu suka-suka dengan genre apa saja.

"Ini seperti warkop tongkrongan. Jadi kalau nyanyi nggak ada beban," kata Away Edogawa, salah satu pengunjung tetap di Idzi Kopi.

Tadi malam, tak hanya Away, ada sejumlah pengunjung yang ikut bernyanyi. Salah satunya adalah Dwi Erminasari yang dikenal sebagai Sheila Gank.

Di sana, dia menyanyikan dua lagu: Kamu Harus Pulang (Slank) dan Yang Terlewatkan (Sheila on 7). Sementara Away, pegawai Dinas Pendidikan yang sering nyambi sebagai vokalis memborong banyak lagu-lagu populer Indonesia.

Editor


Komentar
Banner
Banner