HUT Emas PDIP Ke-50

HUT Emas PDIP ke-50, Baguna Kalsel Perkuat Personel melalui Kemah Siaga Bencana

Dalam rangka HUT Emas PDI Perjuangan ke-50, Baguna Kalsel terus memperkuat personel dengan menggelar Kemah Siaga Bencana di Kiram Park, Banjar.

Featured-Image
Baguna Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) memperkuat personil dengan melaksanakan kegiatan Kemah Siaga Bencana. Baguna Kalsel for apahabar.com

bakabar.com, BANJARMASIN - Dalam rangka HUT Emas PDI Perjuangan ke-50, Baguna Kalsel terus memperkuat personel dengan menggelar Kemah Siaga Bencana di Kiram Park, Banjar, pada 14-15 Januari 2023. 

Kemah itu menindaklanjuti surat instruksi DPP PDIP untuk mensiapsiagakan personel Baguna dalam menghadapi potensi bencana alam hidrometeorologi basah seperti banjir dan tanah longsor.

Kepala Baguna Kalsel, Rizal Nagara mengatakan, kegiatan ini dalam rangka mengkonsolidasikan gerak langkah dan mapping program Baguna se Kalsel pada 2023.

"Kemah Siaga Bencana sebagai momentum Baguna se Kalsel untuk berkonsolidasi dan merapatkan barisan serta mengatur gerak langkah program kemanusiaan pada 2023. Apalagi kita punya pengalaman buruk di awal 2021 yakni banjir besar melanda Kalsel,” ucap Rizal Nagara.  

"Kita turut mengundang lembaga penanggulangan bencana yakni Basarnas, BPBD dan BMKG untuk menguatkan kerja sama sekaligus sharing pengalaman dan pengetahuan di bidang penanggulangan bencana,” lanjutnya.

Selain tiga lembaga tersebut, kata Rizal, Baguna juga mengundang BKKBN Perwakilan Kalsel.

"Kita tidak cukup hanya hadir di isu bencana alam, tapi ada masalah yang juga tidak kalah penting yakni bencana sosial dan kemanusiaan seperti penanganan stunting,” tegasnya.

Sementara itu, Sekretaris DPD PDIP Kalsel, M. Syaripuddin menyambut baik dan sangat mendukung kegiatan tersebut. 

"Ini bentuk konkrit Badan Partai PDIP, bahwa partai politik juga harus terlibat aktif dalam isu sosial, kebencanaan dan kemanusiaan,” ujar pria yang akrab disapa Bang Dhin ini. 

Menurutnya, kegiatan ini sebagai bentuk perjalanan panjang Baguna Kalsel dalam mengkonsolidasikan anggota untuk satu barisan dan solid bergerak membantu masyarakat.

"Kita akan selalu support dan mendukung penuh kegiatan sosial seperti ini, agar bisa berkolaborasi serta gotong royong bersama pemerintah maupun masyarakat dalam isu kemanusiaan,” pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner