Sport

Hasil Kualifikasi MotoGP Jerman: Diwarnai Banyak Insiden, Johann Zarco Sikat Pole

apahabar.com, JAKARTA – Meski mengalami insiden, Johann Zarco meraih pole position dalam kualifikasi MotoGP Jerman di…

Featured-Image
Meski ditutup dengan insiden, Johann Zarco meraih pole position di kualifikasi MotoGP Jerman. Foto: Motor Plus

bakabar.com, JAKARTA – Meski mengalami insiden, Johann Zarco meraih pole position dalam kualifikasi MotoGP Jerman di Sirkuit Sachsenring, Sabtu (19/6).

Pebalap Ducati Pramac itu membukukan catatan waktu 1 menit 20,236 untuk start dari baris terdepan dalam race day MotoGP Jerman, Minggu (20/6).

Sebelumnya Johann Zarco sempat bersaing ketat dengan Marc Marquez. Pebalap Repsol Honda ini mencetak waktu tercepat 1 menit 20,567 detik, ketika kualifikasi menyisakan 11.

Lantas Fabio Quartaro memanaskan persaingan pole position, ketika menggeser Marc Marquez setelah menorehkan waktu 1 menit 20,437 detik.

Kualifikasi tersisa 2 menit, Johann Zarco melesat dan bergantian menggusur Fabio Quartararo, setelah mencatatkan waktu 1 menit 20,236 detik.

Namun keberhasilan meraih pole harus dibayar mahal, karena Johann Zarco mengalami kecelakaan di tikungan 5.

Selain merebut posisi start, kualifikasi MotoGP Jerman juga berlangsung panas. Seperti ketika Alex Marquez diprotes Jack Miller di tikungan 3.

Kemudian di menit-menit akhir kualifikasi, Danilo Petrucci terlihat beradu mulut dengan Enea Bastianini.

Sementara Lorenzo Savadori juga mengalami kecelakaan di tikungan 12. Pebalap Aprilia ini mengalami downside dan terempas cukup keras ke gravel.

Kecelakaan lain dialami Takaaki Nakagami, Franco Morbidelli dan Iker Lecuona. Akibat insiden itu, Franco Morbidelli gagal bersaing di kualifikasi kedua.

Sedangkan juara bertahan Joan Mir mengalami masalah motor, ketika kualifikasi pertama tersisa kurang dari 3 menit. Padahal Joan Mir sudah menempati peringkat ketiga.

Berikut hasil lengkap kualifikasi MotoGP Jerman:

1. Johann Zarco (Pramac Ducati)
2. Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha)
3. Aleix Espargaro (Aprilia Gresini)
4. Jack Miller (Ducati Lenovo)
5. Marc Marquez (Repsol Honda)
6. Miguel Oliveira (Red Bull KTM)
7. Jorge Martin (Ducati Pramac)
8. Pol Espargaro (Repsol Honda)
9. Takaaki Nakagami (LCR Honda Idemitsu)
10. Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo)
11. Alex Rins (Suzuki Ecstar)
12. Alex Marquez (LCR Honda Castrol)
13. Brad Binder (Red Bull KTM)
14. Luca Marini (Ducati Sky VR46 Avintia)
15. Enea Bastianini (Avintia Esponsorama)
16. Valentino Rossi (Petronas Yamaha)
17. Joan Mir (Suzuki Ecstar)
18. Franco Morbidelli (Petronas Yamaha)
19. Danilo Petrucci (Tech3 KTM)
20. Iker Lecuona (Tech3 KTM)
21. Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha)
22. Lorenzo Savadori (Aprilia Gresini)



Komentar
Banner
Banner