bakabar.com, JAKARTA - Honda PCX 150 bekas tahun 2018 - 2020 kini relatif terjangkau, bisa dimiliki konsumen dengan dana mulai Rp20 jutaan.
Padahal harga baru Honda PCX 150 buatan dalam negeri ini, sempat dibanderol hingga Rp32 juta saat kali pertama diluncurkan.
Suhaebun selaku pemilik Showroom H. Ebun Motor (HEM) di Depok menyebut, harga Honda PCX 150 bekas kondisi mulus dan pajak hidup kini ditaksir mulai Rp22 jutaan.
"Honda PCX 150 bekas varian CBS (Combi Brake System) kini harganya Rp22 juta. Kami juga ada unit tahun 2018, kondisi bagus odometer rendah dan siap pakai. Dijual Rp23 juta nego," ungkapnya kepada bakabar.com belum lama ini.
Sementara Honda PCX 150 bekas varian tertinggi dengan rem ABS (Anti-lock Braking System), memiliki harga lebih tinggi dari varian CBS.
"Selisihnya sekitar Rp 1 jutaan dibanding tipe CBS kalau unit tahunnya sama misal sama-sama keluaran 2018," kata pria yang biasa disapa Ebun tersebut.
Baca Juga: Komparasi Spesifikasi dan Harga Yamaha N-Max Vs Honda PCX 160
Perbedaan harga bekas pada motor matic Honda berbodi bongsor tersebut, juga berlaku untuk setiap tahun produksinya.
"Kalau beda satu tahun biasanya ada selisih harga Rp 1 jutaan. Contohnya Honda PCX 150 varian CBS antara tahun 2018 dan 2019, itu ada selisih Rp 1 jutaan," kata Ebun yang sudah berdagang motor bekas di Depok sejak tahun 1999.
Sekadar info, Honda PCX 150 yang diluncurkan akhir 2017 merupakan model PCX pertama yang diproduksi secara lokal oleh PT Astra Honda Motor (AHM).
Sebelumnya Honda PCX 125 hingga PCX 150 masih didatangkan secara Completely Build Up (CBU) dari Thailand hingga Vietnam.
PCX 150 buatan AHM, mengusung mesin SOHC PGM-FI eSP berkapasitas 149,3 cc dengan pendingin cairan.
Sejumlah fitur modern juga tersemat di rival Yamaha NMAX tersebut. Misalnya ada panel instrumen full digital, lampu LED, keyless, alarm dan answer back system, rem depan-belakang cakram, hingga Idling Stop System (ISS).
Berikut daftar harga Honda PCX 150 bekas:
• 2018: Rp22 juta - 27 jutaan
• 2019: Rp23 juta - 28 jutaan
• 2020: Rp24 juta - 29 jutaan
*Harga bisa berbeda tergantung kondisi dan penjual.
*Harga untuk kondisi standar dan pajak hidup.
*Harga berdasarkan pantauan di situs jual beli kendaraan 15 Oktober 2023.