Kalsel

Halun 2019; Lansia Diharapkan Hidup Berkualitas

apahabar.com, MARTAPURA – Pemerintah Kabupaten Banjar melalui Dinas Kesehatan Kabupaten Banjar memperingati Hari Lanjut Usia Nasional…

Featured-Image
Para Lansia sedang melakukan pengecekan kesehatan kepada pihak penyuluh di Gedung Guest House Sultan Sulaiman, Martapura. Foto-apahabar.com/AHC 15

bakabar.com, MARTAPURA – Pemerintah Kabupaten Banjar melalui Dinas Kesehatan Kabupaten Banjar memperingati Hari Lanjut Usia Nasional (HALUN) dengan menggelar sosialisasi penyuluhan Lansia sehat dan berbudaya serta pengobatan gratis di Guest House Sultan Sulaiman pada Selasa (16/7/2019).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Istri Bupati Banjar, Hj. Rodatul Wardiyah dan Kabid Kesehatan Masyarakat (Kesmas) Rahimayanti, serta seluruh Petugas Puskesmas di Kabupaten Banjar dan 120 Lansia.

Dalam kesempatan tersebut Istri Bupati Banjar, Hj. Rodatul Wardiyah mengungkapkan bahwa dirinya merasa bangga karena para Lanjut Usia (Lansia) diperhatikan oleh pemerintah.

“Lansia harus diperhatikan oleh pemerintah, dan semoga selanjutnya semakin bagus peran pemerintah kepada Lansia,” ujarnya.

Hj. Rodatul Wardiyah mengharapkan agar Lansia ke depannya tidak hanya sehat saja, tapi juga bisa lebih kreatif dan bisa berinovasi.

“Semoga dengan diadakannya kegiatan Hari Lanjut Usia Nasional ini bisa lebih menjadikan Lansia kreatif dan bisa berinovasi hingga bisa mencari nafkah sendiri,” harapnya.

Dalam kegiatan itu, diselenggarakan pula penyuluhan kesehatan dan juga pengobatan gratis untuk para Lansia.

Baca Juga: Bakti Sosial Kodim 1003, Kursi Roda Untuk Lansia Hingga Potong Rambut Gratis

Kabid Kesehatan Masyarakat (Kesmas), Rahimayanti menyampaikan, Peringatan Halun ini diperingati dari pusat hingga ke daerah.

“Kegiatan ini tidak hanya di pusat saja, tapi juga sampai ke daerah dan bahkan ke pelosok desa,” ujar Rahmiyati.

Selain itu dia mengungkapkan, para Lansia mendapat pelayanan prioritas di Puskesmas dan disediakan Posyandu Lansia.

“Untuk Lansia yang ingin berobat di Puskesmas, kami prioritaskan dengan menyediakan nomor antrian khusus untuk para Lansia,” kata Rahmiyati.

Dia mengimbau kepada Lansia di Kabupaten Banjar, agar meningkatkan kualitas hidup.

“Kami harapkan agar para Lansia menjadi panutan dari keluarga dan juga masyarakat di sekitarnya,” pungkasnya.

Baca Juga:Program Baru HSS, Pejabat Asuh Lansia

Reporter: AHC 15
Editor: Muhammad Bulkini

Komentar
Banner
Banner