haul guru sekumpul

Hadiri Haul Guru Sekumpul, Wapres Terbang ke Banjarmasin Siang ini

Wakil Presiden RI, Ma'ruf Amin dijadwalkan menuju Banjarmasin dari Pangkalan Udara TNI AU Halim Perdanakusuma hari ini, Kamis (26/1) pukul 13.30 WIB.

Featured-Image
Wakil Presiden, Ma'ruf Amin jagokan 6 tim di Piala Dunia 2022 (Foto: dok. Setwapres)

bakabar.com, JAKARTA - Wakil Presiden RI, Ma'ruf Amin dijadwalkan menuju Banjarmasin dari Pangkalan Udara TNI AU Halim Perdanakusuma hari ini, Kamis (26/1) pukul 13.30 WIB.

Dari pengamatan bakabar.com, puluhan Paspampres tampak berjaga di depan gerbang  di sekitar rumah dinas di Kawasan Sunda Kelapa, Menteng, Jakarta Pusat.

Baca Juga: Haul Guru Sekumpul, Tokoh Hindu: Cerminan Toleransi Indonesia

Selain itu juga 5 orang Paspamres berjaga di perempatan Sunda Kelapa dan Jl. Ki Mangun Sarkoro yang berjarak 10 meter dari gerbang belakang rumah dinas Wapres. 

"Iya, mau mengawal wapres ke Halim," ujar Paspampres kepada bakabar.com yang tidak mau disebutkan namanya, Kamis (26/01).

Sebanyak empat motor besar Polisi Militer pengawal terlihat bersiap di depan gerbang rumah dinas wapres. Selanjutnya ada 2 mobil Marcedez Benz dan 1 mobil Land Cruiser yang terparkir.

Baca Juga: Sederet Ulama Nasional Bakal Hadiri Haul Guru Sekumpul ke-18

Beberapa polisi lalu lintas juga berjaga di perempatan Jl. Diponegoro yang berjarak  15 meter dari rumah dinas Wapres Ma'ruf Amin. Wapres hari ini akan menghadiri Haul Guru Sekumpul dan memberikan sambutan pukul 21.23 WITA.  

Sebagai pengingat, pelaksanaan Haul Akbar Ke-18 Syekh Muhammad Zaini Abdul Ghani atau Guru Sekumpul sore ini dihelat setelah dua tahun ditunda akibat pandemi Covid-19. Sesuai rencana, haul sang guru juga bakal dihadiri Wapres Ma'ruf Amin.

Editor
Komentar
Banner
Banner