Aktivitas Vulkanik

Gunung Semeru Keluarkan 56 Kali Letusan dalam 12 Jam Terakhir

Gunung Semeru dalam periode 12 jam terakhir sedikitnya mengeluarkan 56 kali letusan, Minggu (8/10).

Featured-Image
Gunung Semeru visual tidak teramati dan asap tertutup kabut. Foto: Dok. PVMBG

bakabar.com, LUMAJANG - Gunung Semeru dalam periode 12 jam terakhir sedikitnya mengeluarkan 56 kali letusan, Minggu (8/10).

Gunung Semeru dengan ketinggian 3.676 mdpl berada di Kabupaten Lumajang dan Kabupaten Malang saat ini masih dalam Status Siaga Level (III).

Selain itu, dalam pengamatan 12 jam terakhir tepatnya 06.00-18.00 WIB Gunung Semeru keluarkan sedikitnya 56 kali letusan erupsi. Tidak hanya itu, Gunung Semeru juga mengeluarkan guguran sebanyak 14 kali dalam waktu 80-124 detik.

Baca Juga: Semeru Keluarkan 37 Kali Letusan dengan Asap Putih Setinggi 800 Meter

Saat diamati, Gunung Semeru secara visual hembusan asap tertutup kabut dan angin bertiup rendah dari arah barat daya dengan suhu udara mencapai 26-30° C

Kepala Pos Pengamatan Gunung Api (PPGA) Semeru Liswanto mengimbau masyarakat untuk tidak melakukan aktivitas di sepanjang Sungai Besuk Kobokan sejauh 17 kilometer karena berpotensi terkena perluasan aliran lahar Gunung Semeru

"Masyarakat dilarang melakukan aktivitas apapun sejauh sejauh 17 kilometer dan tepi sungai 500 meter dari sungai Besuk Kobokan, Besuk Bang, Besuk Sat, dan Besuk Kembar karena rawan terkena perluasan awan guguran dan aloran lahar dari Gunung Semeru," terang Liswanto.

Baca Juga: Dilanda Kemarau Panjang, Akhirnya Banjar dan Tapin Diguyur Hujan

Selain itu, masyarakat dilarang mendekati tepi sungai dengan jarak 500 meter yang bermuara ke Gunung Semeru seperti sungai Besuk Kobokan, Besuk Sat, Besuk Kembar, dan Besuk Bang dan sungai kecil lainnya.

Kawasan tersebut dinilainya berpotensi terlanda perluasan awan guguran panas, lahar, dan material vulkanik sejenis dari Gunung Semeru.

Editor
Komentar
Banner
Banner