bakabar.com, JAKARTA – Begitu prima penampilan Ratna, ketika digojlok untuk membawakan tiga lagu sekaligus di sesi akhir Grand Final Liga Dangdut Indonesia (LIDA) 2021.
Setelah berkolaborasi dengan Slank di sesi awal, Ratna diharuskan membawa tiga lagu sekaligus dalam sesi akhir penampilan.
Sesi ini terbilang istimewa, mengingat Ratna diseting seolah-olah sedang tampil dalam konser tunggal. Bak seorang diva, dara kelahiran Kotabaru ini cukup luwes sembari menyapa semua orang yang hadir.
Lagu pertama yang dibawakan Ratna adalah
Kasmaran ciptaan Evie Tamala. Disusul Cinta Bilang Cinta yang diciptakan Adiba Sahrul dan dipopulerkan Meli LIDA.
Sedangkan lagu terakhir berjudul Albi Da’a. Lagu dari Timur Tengah ini juga sukses dinyanyikan Ratna yang mengenakan gaun warna kuning keemasan.
Khusus lagu kedua, Ratna terbilang sukses membuat penonton mewek. Cinta Bilang Cinta sendiri menceritakan kesedihan akibat cinta yang digantung dan tanpa kejelasan.
Semakin istimewa saja, karena lagu itu dibawakan Ratna dalam tiga bahasa, yakni Bahasa Indonesia, Bugis dan Banjar.
“Keren banget karena mirip konser sesungguhnya. Stamina kami juga luar biasa. Saya dan semua dewan juri terhibur,” seru Nassar yang diberi kesempatan pertama memberi komentar.
Sementara Soimah begitu yakin bahwa Ratna menjadi juara. Keyakinan Soimah mendapat persetujuan Inul Daratista.
“Kalau Soimah bilang juara, mudahan menjadi juara. Tidak ada ucapan yang luar biasa lagi, karena kamu sudah spektakuler,” seru Inul.
Terlepas dari penampilan spektakuler di sesi akhir, hasil polling SMS untuk Ratna belum begitu memuaskan.
Dara kelahian Kotabaru ini menempati peringkat kedua dengan perolehan 33,19 persen. Posisi teratas diduduki Sulis dari Nusa Tenggara Barat dengan 34,05 persen.
Kejutan Safrizal
Di sesi akhir penampilan Ratna, Penjabat Gubernur Kalimantan Selatan, Safrizal ZA, memberi kejutan dengan memberikan testimoni melalui video.
Tidak hanya memberikan semangat, Safrizal juga memastikan semua elemen di Kalsel memberikan SMS voting untuk Ratna.
“Salam semua buat host dan juri. Saya setuju sama Mae Soimah, soal Ratna menjadi juara. Jangan khawatir karena Ibu Penjabat Gubernur sedang bekerja menggalang dukungan,” papar Safrizal.
“Pokoknya tetap semangat dan selalu berusaha menunjukkan penampilan yang terbaik untuk membawa nama Kalsel,” tandasnya.