bakabar.com, JAKARTA – Para jamaah haji Indonesia yang akan berangkat akan diberikan sejumlah tanda pengenal, salah satunya adalah gelang identitas jamaah. Gelap itu berisi isi informasi penting.
“Jamaah haji Indonesia wajib mengenakan gelang ini dan sebaiknya dapat memahami makna dan maksud yang tertera pada gelang tersebut. Kemanapun jamaah pergi, maka gelang ini harus dibawa atau dipakai,” tulis akun Instagram Ditjen PHU Kementerian Agama, Jakarta, Kamis (2/6/2022).
Pemberian gelang identitas jamaah haji Indonesia bertujuan agar jamaah mudah dikenali bila terpisah dari rombongannya. Dan itulah yang dilakukan petugas haji, ketika ada jamaah tersesat, mereka bisa menemukan pemondokan jemaah tersebut berdasarkan informasi dari gelang ini.
Lalu apa saja isi informasi gelang identitas jamaah haji? Berikut ulasannya.
1. Informasi yang tertera dalam gelang identitas yaitu asal embarkasi dan tahun berangkat jamaah haji (hijriah)
2, Nomor kloter jamaah haji
3. Nomor paspor jamaah haji
4. Bahasa Arab ‘Jamaah Haji Indonesia’
5. Nama Jamaah
6. Bendera Indonesia
“Jamaah haji wajib memakai gelang identitas sejak dibagikan sampai kepulangan jamaah ke Tanah Air,” tulis akun tersebut, kutip Okezone.