Banjarmasin Hits

Geger! Warga Sungai Miai Banjarmasin Temukan Mayat Membusuk

Seorang warga Jalan Sungai Miai Dalam, Banjarmasin Utara, Kota Banjarmasin ditemukan membusuk, Minggu (11/12).

Featured-Image
Seorang di Jalan Sungai Miai Dalam, Banjarmasin Utara, Kota Banjarmasin ditemukan meninggal dalam keadaan mebusu, Minggu (11/12/2022). Foto-Bahaudin Qusairi

bakabar.com, BANJARMASIN - Seorang warga di Jalan Sungai Miai Dalam, Banjarmasin Utara, Kota Banjarmasin ditemukan meninggal membusuk, Minggu (11/12).

Berdasarkan informasi warga sekitar, mayat bernama Pauni Harjo berusia sekitar 65 tahun.

Ketika ditemukan, mayat Harjo dalam keadaan membusuk dengan posisi tertelungkup memeluk bantal guling di atas kasur. Sebagian badannya menghitam.

Muhammad Zamil (24), warga sekitar mengatakan, mayat Harjo ditemukan meninggal setelah ada temannya yang berkunjung ke rumahnya. Temannya tersebut mencium bau tidak sedap yang keluar dari bagian dalam rumah.

"Saya yang tinggal di samping rumahnya memang terkadang mencium bau tidak enak seperti ada bangkai. Tapi bau itu terkadang hilang, jadi saya biasa-biasa saja," jelasnya.

Ia mengaku sudah tidak melihat Pauni Harjo di sekitar rumah sekitar 3 sampai 4 hari.

"Biasanya ada saja dia menyiram tanaman dan berjalan ke warung. Sehari harinya juga bekerja itu naik ojek atau ada yang jemput," imbuhnya.

Lebih lanjut, kata Muhammad Zaini, terakhir ia bertemu dengan almarhum kondisinya sedang sakit. Namun tidak mengetahui pasti penyakitnya.

"Infonya ada sakit demam, tapi tidak tahu jelasnya," tuturnya.

Abdul Samad Ketua RT 11 Sungai Miai membenarkan, jika rumah tersebut terkunci dari dalam dan Pauni Harjo yang dulu berprofesi sebagai pengacara itu hanya tinggal seorang diri.

"Memang terkunci dari dalam dan tinggal sendiri," ujarnya.

Menurutnya, pengacara ini sudah tidak terlihat di lingkungan Sungai Miai sekitar tiga hari dan mengungkapkan kalau almarhum belakangan ini berjalan agak lambat seperti orang sedang sakit.

"Melihat kondisinya sudah mulai lemah belakangan ini dan dulunya almarhum menjabat sebagai ketua RT disini," pungkasnya.

Editor
Komentar
Banner
Banner