Tak Berkategori

Gandeng BNN, Kodim Banjarmasin Tes Urine Puluhan Prajurit hingga PNS

apahabar.com, BANJARMASIN – Sosialisasi Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap (P4GN) di Kodim 1007/Banjarmasin, Senin (15/11)….

Featured-Image
Bekerja sama dengan BNN Banjarmasin, sosialisasi sekaligus tes urine itu ditujukan untuk para prajurit hingga PNS Kodim 1007/Banjarmasin. Foto-Istimewa

bakabar.com, BANJARMASIN – Sosialisasi Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap (P4GN) di Kodim 1007/Banjarmasin, Senin (15/11).

Bekerja sama dengan BNN Banjarmasin, sosialisasi sekaligus tes urine itu ditujukan untuk para prajurit hingga PNS Kodim 1007/Banjarmasin.

Dandim 1007/Banjarmasin, Kolonel Inf Oki Andriansyah mengatakan, sosialissi P4GN itu dilakukan guna menciptakan lingkungan kerja yang bersih dan bebas dari obat-obatan terlarang.

“Mereka kita proteksi agar tidak terlibat pada penyalahgunaan narkoba apalagi mengedarkannya,” kata Oki.

Sementara itu, Kepala Seksi Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat BNN Kota Banjarmasin, Siti Salamah mengatakan, sosialisasi dan tes urine merupakan wujud dari implementasi Inpres Nomor 2 Tahun 2020 Tentang Rencana Aksi Nasional P4GN dan Prekusor Narkotika.

“Kita mengimbau agar seluruh prajurit dan PNS Kodim 1007/Banjarmasin tidak terlibat penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba, karena berdampak buruk bagi kesehatan dan melanggar hukum,” katanya.

Dari 25 orang yang di-tes urine, dinyatakan semua negatif.



Komentar
Banner
Banner