liga inggris

Gagal di Piala Dunia 2022, Conte Masih Yakin Terhadap Harry Kane

Manajer Tottenham Hotspur, Antonio Conte tidak merasa khawatir terkait performa kurang maksimal striker Harry Kane, saat membela Inggris di Piala Dunia 2022.

Featured-Image
Antonio Conte masih menaruh keyakinan kepada Harry Kane, meski gagal mengeksekusi penalti saat Inggris kalah oleh Brasil di perempat final Piala Dunia 2022. (Foto: dok. tottenhamhotspur)

bakabar.com, JAKARTA - Manajer Tottenham Hotspur, Antonio Conte tidak merasa khawatir terkait performa kurang maksimal striker Harry Kane, saat membela Inggris di Piala Dunia 2022.

Kane hanya mampu mencetak satu gol lewat tendangan penalti, sebelum gagal di peluang penalti kedua ketika Inggris kalah 1-2 oleh Prancis di perempat final. 

"Sejujurnya saya tidak khawatir tentang dirinya (Harry Kane), saya melihat ia dalam kondisi baik-baik saja setelah 2 hari bergabung dengan tim," ujar Conte dikutip dari bbc

"Kita sedang membicarakan penyerang kelas dunia."

Baca Juga: Tampil Apik di Babak Pertama, STY Ungkap Alasan Ganti Egy Maulana

Harry Kane yang menyabet gelar sebagai pencetak gol terbanyak di Piala Dunia 2018, hanya mampu menyumbang 2 gol bagi negaranya pada Piala Dunia Qatar. 

"Dalam sepak bola, kalian bisa memiliki momen memuaskan dan juga beberapa momen mengecewakan karena gagal melakukan tendangan penalti, begitu pula dengan Kane. Ia berhasil di penalti pertama," tambah Conte. 

Antonio Conte merupakan bagian dari skuat tim nasional Italia saat kalah adu penalti kontra Brasil di partai final Piala Dunia 1994. 

Baca Juga: Hasil Piala AFF 2022: Indonesia Menang Tipis 2-1 atas Kamboja di Laga Perdana

Meski tidak bermain di laga itu, Conte merasakan kekecewaan yang sama dengan Kane, ketika gagal membawa negaranya pada gelaran turnamen Piala Dunia. 

"Tentu saja pertama-tama Anda akan merasa kecewa, tapi kemudian Anda sadar untuk melihat masa depan."

"Sepak bola bisa memberikan banyak kesempatan bagi Anda untuk dinikmati," ujar pelatih berusia 53 tahun tersebut. 

Di kesempatan yang sama, Conte juga mengonfirmasi rekan Kane di lini depan, Richarlison akan absen membela Tottenham Hotspur selama 3 hingga 4 minggu ke depan. 

Kondisi tersebut terpaksa diterima Spurs karena pemain tim nasional Brasil itu mengalami cedera hamstring, saat negaranya kalah oleh Kroasia di partai perempat final Piala Dunia 2022.

Editor


Komentar
Banner
Banner