Sport

Gabriel Jesus Tampil Gemilang Usai Cedera, Arteta: Kaya Punya Pemain Baru

Bagi Mikel Arteta, kembalinya Gabriel Jesus dari cedera ke lini depan Arsenal serasa seperti memiliki pemain baru.

Featured-Image
Comeback setelah enam bulan cedera, Gabriel Jesus cetak dua gol saat Arsenal menang 4-1 atas Leeds United, Sabtu (1/4) malam WIB. (Foto: dok. arsenal)

bakabar.com. Jakarta - Bagi Mikel Arteta, kembalinya Gabriel Jesus dari cedera ke lini depan Arsenal serasa seperti memiliki pemain baru.

Pemain Brazil itu kembali ke starting line-up The Gunners di Liga Inggris sejak November 2022 pada Sabtu (1/4) malam WIB, dan mencetak dua gol saat mengalahkan Leeds United 4-1.

Mantan pentolan Manchester City, yang mengalami cedera lutut di Piala Dunia Qatar 2022, diganti di babak kedua dan meninggalkan lapangan dengan tepuk tangan meriah dari para pendukung Arsenal.

Dua golnya dalam enam bulan terakhir malam tadi membantu The Gunners mengembalikan keunggulan delapan poin dari Man City dalam perburuan gelar dengan sembilan pertandingan tersisa, demi gelar juara yang dirasakan terakhir kali pada 2004.

Baca Juga: Klopp: Meskipun 15 Pemain, Liverpool Tetap Tak Akan Menang Lawan City

Meski masih ada beberapa pemain yang mengalami cedera di pasukan Arteta, kembalinya Jesus adalah suatu hal yang cukup melegakan.

“Senang untuknya [Jesus]. Mereka semua. Kami semua bertepuk tangan untuknya,” kata Mikel Arteta setelah laga di laman Arsenal.

“Dia telah bekerja keras selama empat atau lima bulan terakhir dengan banyak dukungan dari tim dan staf. Hari ini dia pantas mendapat kesempatan untuk memulai. Dia meraih peluang dengan banyak keyakinan dan dengan dua gol.”

Bukayo Saka yang sedang dalam performa terbaiknya harus terpaksa memulai di babak kedua karena sakit, sementara William Saliba absen karena cedera.

Baca Juga: Bertemu STY di GBK, Jokowi Ungkap Soal Masa Depan Timnas Indonesia

Tentang kedalaman skuatnya, Arteta mengatakan rasa saling percaya tumbuh di antara anak asuhnya, termasuk dalam memainkan bek pengganti Rob Holding.

“Pertama-tama para pemain harus merasakan kepercayaan, bahwa kami mempercayai mereka. Mereka perlu merasakan kepercayaan diri itu. Para pemain harus memiliki kesempatan, dan mereka harus Bersiap untuk tampil di cara yang tepat untuk mendapatkan kesempatan seperti yang dilakukan Rob [Holding] dan untuk benar-benar tampil,” lanjut Arteta.

“Saya sangat senang. Kami membutuhkan semua orang. Kami mengalami cedera jangka panjang dan tim perlu menemukan cara untuk terus menang dan terus tampil,” pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner