Hot Borneo

Edarkan Narkoba, 2 Perempuan Ikut Terjerat Operasi Antik Intan 2022 di Tapin

apahabar.com, RANTAU – Polres Tapin berhasil mengamankan 21 tersangka kasus narkoba dalam Operasi Antik Intan 2022…

Featured-Image
Kapolres Tapin, AKBP Ernesto Saiser, menjelaskan hasil Operasi Antik Intan yang berlangsung sejak 15 hingga 27 Maret 2022. Foto:apahabar.com/Sandy

bakabar.com, RANTAU – Polres Tapin berhasil mengamankan 21 tersangka kasus narkoba dalam Operasi Antik Intan 2022 yang berlangsung selama hampir dua pekan.

Berlangsung sejak 15 hingga 27 Maret 2022 atau selama 14 hari, 21 tersangka tersebut terdiri dari 19 laki-laki dan 2 perempuan.

“Semua tersangka terlibat dalam 17 kasus dengan rincian 5 target operasi dan 13 kasus giat rutin,” jelas Kapolres Tapin, AKBP Ernesto Saiser, Rabu (30/3).

“Adapun total keseluruhan bukti sabu yang disita seberat 35,75 gram. Kalau dikonversikan dengan uang sebesar Rp71 juta,” tambahnya.

Berdasarkan pemeriksaan tersangka, pemicu sepak terjang di dunia bisnis hitam jual beli narkoba adalah faktor ekonomi.

“Tersangka yang diamankan berbeda-beda jaringan. Sebagian besar menggunakan motif ekonomi dan stress,” jelas Ernesto Saiser.

“Kalau dihitung dari jumlah barang bukti yang didapat dalam operasi iniu, Polres Tapin berhasil menyelamatkan kurang lebih 1.072 nyawa masyarakat dari jeratan narkoba,” sambungnya.

Sementara Plh Sat Narkoba Polres Tapin, Ipda Arifin Simbolon, menjelaskan bahwa puluhan tersangka tersebut rata-rata masuk sebagai kategori pengedar.

“Dari 21 tersangka, didominasi oleh pengedar dan sedikit pemakai. Tentu upaya kami tidak berhenti dan akan terus melakukan penindakan,” tegasnya.



Komentar
Banner
Banner