Pemko Banjarbaru

Dukung Kesetaraan Gender, Staf Ahli Pemkot Banjarbaru Sampaikan Ini di Bimtek PUG

apahabar.com, BANJARBARU – Staf Ahli Bidang Politik dan Hukum Pemkot Banjarbaru, Lesa Fahriana membuka kegiatan Bimtek…

Featured-Image
Bimtek PUG untuk Tim Evaluasi PUG dan Sosialisasi Kelurahan Ramah Permpuan dan Peduli Anak di Aula Gawi Sabarataan Jumat (5/11). Foto-Istimewa

bakabar.com, BANJARBARU – Staf Ahli Bidang Politik dan Hukum Pemkot Banjarbaru, Lesa Fahriana membuka kegiatan Bimtek Pengarusutamaan Gender (PUG) untuk Tim Evaluasi PUG juga Sosialisasi Kelurahan Ramah Perempuan dan Peduli Anak di Aula Gawi Sabarataan, Jumat (5/11).

Tampak Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Provinsi Kalimantan Selatan, Hj Husnul Hatimah, Kepala Dinas Dalduk KB PMP dan PA Kota Banjarbaru Mahrina Noor, Fasilator PUG Prov Kalsel Noor Hikmah, juga SKPD Camat dan Lurah se Kota Banjarbaru.

Staf Ahli Bidang Politik dan Hukum Lesa Fahriana menyampaikan bahwa perencanaan dan penganggaran responsif gender merupakan instrumen untuk mengatasi adanya kesenjangan akses, control dan manfaat pembangunan bagi laki-laki dan perempuan.

Katanya, berdasarkan Instruksi Presiden Nomor 9 Tahun 2000, bahwa pengarusutamaan gender merupakan strategi untuk mewujudkan kesetaraan dan keadilan gender atau menghilangkan adanya diskriminasi.

Kesetaraan gender juga, menjadi salah satu aspek penting dalam peningkatan pembangunan masyarakat.

Oleh karena itu, Pemerintah Kota Banjarbaru tentu berkomitmen untuk mendorong terealisasinya hak-hak perempuan di semua bidang pembangunan, dan bersama sama untuk memperjuangkan peningkatan hak-hak perempuan.

Untuk diketahui, pada Oktober lalu, Kota Banjarbaru, kata Lesa menerima Anugerah Parahita Ekapraya (APE) Tingkat Madya.

APE sendiri merupakan penghargaan yang diberikan oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak kepada Kabupaten/Kota dalam keseriusan dan komitmen kepala daerah menjalankan strategi PUG sebagai upaya untuk mewujudkan kesetaraan dan keadilan gender dalam pembangunan.

“Melalui kegiatan pada hari ini tentunya sangat diharapkan semua dapat bersama-sama mendukung dan mengimplementasikan PUG dalam keseharian,” ujar Lesa.

Serta, lanjutnya membangun Kecamatan dan Kelurahan yang ada di Kota Banjarbaru menjadi ramah perempuan dan peduli anak.

Bimtek pada hari ini juga dilaksanakan dalam rangka evaluasi implementasi PUG untuk seluruh SKPD di lingkup Pemerintah Kota Banjarbaru yang akan dilaksanakan pada Desember 2021.

“Evaluasi ini juga diharapkan agar seluruh SKPD dapat bersinergi dengan baik, dalam upaya mewujudkan kesetaraan dan keadilan gender di Kota Banjarbaru,” tutupnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Dalduk KB PMP dan PA Kota Banjarbaru Mahrina Noor menyampaikan bahwa sesuai Instruksi Presiden Nomor 9 Tahun 2000, bahwa pengarusutamaan gender merupakan strategi untuk mewujudkan kesetaraan dan keadilan gender atau menghilangkan adanya diskriminasi.

Maka Dinas Pengendalian Penduduk KB PMP dan PA Kota Banjarbaru, sebutnya mengadakan Bimtek PUG dengan diikuti peserta sebanyak 30 orang.

Dengan narasumber yang merupakan fasilator PUG dari kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Yusuf Setiandy dan Fasilator PUG Prov Kalsel Noor Hikmah.

Terselenggaranya Bimtek ini pun di apresiasi, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Provinsi Kalimantan Selatan, Husnul Hatimah.

Ia mengatakan pelaksanaan kegiatan Bimtek PUG untuk Tim Evaluasi PUG dan Sosialisasi Kelurahan Ramah Perempuan dan Peduli Anak ini memang sangat diperlukan.



Komentar
Banner
Banner