Jakarta Fair 2023

Ditutup Hari Ini, Pengunjung Jakarta Fair 2023 Malah Membludak

Malam Ini Jakarta Fair 2023 ditutup. Gelaran pameran multi produk itu malah semakin penuh pengunjung.

Featured-Image
Suasana pengunjung di salah satu loket Jakarta Fair 2023. Foto:apahabar.com/Gabid Hanafie

bakabar.com, JAKARTA Malam ini Jakarta Fair 2023 ditutup. Gelaran pameran multi produk itu malah semakin penuh pengunjung. 

Acara Jakarta Fair 2023 sendiri telah berlangsung sejak 14 Juni dan berakhir tepat apda hari ini, Minggu 16 Juli 2023. Artinya pameran terbesar di kawasan asia tenggara tersebut telah belangsung selama 33 hari.

Salam satu pengunjung, Hardi (42) mengungkapkan dirinya sangat antusias mengunjungi pameran Jakarta Fair 2023 pada hari terakhir. Ia datang dengan mengajak istri dan kedua anaknya.

“Saya ke sini sambil liburan ngajak anak-anak, agak khawatir karena padat, tapi saya tetap datang sama keluarga,” ujarnya kepada bakabar.com, Minggu (16/7).

Tidak hanya datang untuk jalan-jalan, rencananya Hardi datang juga untuk membelikan kefua anaknya sepatu baru untuk sekolah.

“Karena udah masuk sekolah lagi jadi sekalian beliin sepatu baru,” imbuhnya.

Baca Juga: Selama Tiga Pekan Jumlah Pengunjung Jakarta Fair 2023 Tembus 2,5 Juta

Berbeda dengan pengunjung lain bernama Yuka (28) yang datang bersama ketiga temannya untuk membeli sejumlah barang elekttonik.

“Iya kita liat banyak promosi di media sosial jadinya tertarik buat datang,” ujarnya.

Ia mengakui bahwa tahun ini menjadi kedatangan pertama bersama teman-temannya mengunjungi gelaran tahunan yang diselenggarakan oleh Pemprov DKI tersebut.

Yuka berharap acara tersebut bisa tetap ada dan semakin meriah dengan lebih banyak merek-merek menarik untuk meningkatkan daya tarik masyarakat.

“Sama banyak promo biar makin seru,” tambahnya.

Pameran Jakarta Fair diketahui berhasil mencatatkan transaksi hingga Rp 7,5 triliun dalam 28 hari penyelenggaraan.

Jumlah transaksi itu meningkat dibandingkan tahun lalu yang sebesar Rp 7,1 triliun, meski waktu penyelenggaraan pameran lebih pendek. Tahun ini Jakarta Fair digelar dari tanggal 14 Juni hingga 16 Juli 2023 mendatang.

Transaksi PRJ itu ditopang oleh banyaknya pembelian barang otomotif, khususnya kendaraan listrik yang diminati banyak pengunjung.

Meski waktu pameran lebih pendek dan pengunjung menurun, namun jumlah peserta atau perusahaan yang mengikuti Jakarta Fair pada tahun ini lebih banyak.

Jakarta Fair tahun ini digelar selama 33 hari atau kurang enam hari dibanding dengan penyelenggaraan tahun lalu yang digelar selama 39 hari.

Di sisi lain, jumlah pengunjung ke Jakarta Fair pada hari ke-28 penyelenggaraan menembus 5,5 juta pengunjung dari target 6,3 juta pengunjung hingga penutupan acara.

Editor


Komentar
Banner
Banner