bakabar.com, JAKARTA - Bayern Munich belum juga menyerah untuk membawa Harry Kane dari Tottenham Hotspurs di bursa transfer musim panas ini.
Padahal, klub raksasa Jerman itu sudah mengajukan penawaran sebanyak tiga kali kepada Tontteham untuk menggaet Kane dari Tottenham.
Tapi, semua tawaran tersebut ditolak, termasuk dana sebesar 100 juta euro (Rp 1,6 triliun) beberapa waktu lalu.
Meski begitu, Bayern belum menyerah mengejar Kane dan kembali meningkatkan tawarannya.
Baca Juga: Naikan Tawaran, Bayern Munich Siapkan Rp 1,3 Triliun demi Harry Kane
Kali ini, klub raksasa Jerman itu menaikan 10 juta euro, sehingga menjadi 110 juta euro (Rp1,8 triliun) untuk mendapatkan sang kapten timnas Inggris tersebut.
Namun penawaran itu belum pasti diterima, karena Kane saat ini mulai senang dengan pelatih baru Tottenham, Ange Postecoglou.
Selama tur pramusim, penyerang berusia 30 tahun itu menilai permainan menyerang tim jadi lebih baik. Dengan alasan ini, Kane bertahan di Tottenham jadi semakin mungkin di musim panas ini.
Kane berharap mengenai nasib masa depannya segera rampung sebelum Tottenham menjalani laga perdana Liga Inggris 2023/2024 saat menghadapi Brentford FC, Minggu (13/8).
Baca Juga: Tottenham: Harry Kane Tak Dijual!
Kane belum ingin fokus menghadapi musim baru, ia hanya butuh kejelasan tentang klub yang dibelanya di musim mendatang. Apalagi, Kane tengah menanti kelahiran anak keempatnya dalam waktu dekat.
Tetapi, jika Tottenham tidak menjual Kane pada tahun ini, The Lilywhite memiliki resiko besar dengan kehilangan aset terbesarnya itu secara gratis pada musim panas 2024.
Kontrak Kane di Tottenham saat ini hanya berlaku sampai 30 Juni 2024. Kane pun belum ada keinginan untuk memperpanjang masa baktinya di klub bermarkas di London tersebut.
Baca Juga: Tottenham Kalah Ditengah Ketidakpastian Masa Depan Harry Kane
Pada musim lalu, Kane sukses mencetak 30 gol di Liga Premier, meski Tottenham harus finis di posisi kedelapan yang sekaligus kehilangan tempat bermain di kompetisi Eropa.
Selama berkarier di Tottenham, Kane telah mencetak 280 gol dalam 435 penampilan di semua kompetisi.
Sedangkan di Liga Inggris, pemain kelahiran 28 Juli 1993 ini sudah mencetak 213 gol dalam 320 pertandingan dan saat ini terpaut 48 gol dari Alan Shearer yang menjadi pencetak gol terbanyak dalam sejarah Liga Inggris.