bakabar.com, TEMANGGUNG – Niat hati mengusir lebah, seorang kakek berusia 70 tahun tewas disengat ratusan lebih binatang bernama lain Anthophila ini.
Kakek bernama Muhtamar, warga Dusun Senet, Desa Purwosari, Wonoboyo, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah dilaporkan tewas, Senin (20/1) sekira pukul 09.00 WIB.
Saat itu, si kakek berusaha menyingkirkan sarang lebah yang berada di sekitar rumahnya, dengan menggunakan batang kayu.
“Lebah yang ada di dalam sarang kemudian menyerang korban. Korban tidak bisa menghindar dan dia disengat lebah di sekujur tubuhnya,” terang Kapolsek Wonoboyo AKP Sutarno di Temanggung seperti dikutip bakabar.com dari Antara, Selasa (21/1).
Melihat peristiwa itu, keluarga korban dan tetangga sempat berusaha menolong dan membawanya ke Puskesmas rawat inap Ngadirejo untuk mendapat perawatan medis.
Namun, sayang pada sore harinya sang kakek akhirnya menghembuskan nafas terakhirnya.
“Korban meninggal pada Senin petang, karena sengatan lebah yang mengandung racun tersebut telah masuk ke dalam tubuhnya,” kata Sutarno.
Sementara itu sarang lebah itu sendiri sudah dievakuasi oleh petugas pemadam kebakaran pada Senin malam.(ant)
Baca Juga: Di Manggarai Barat, Presiden Jokowi Bagi-Bagi Ribuan Sertifikat Tanah
Baca Juga: Soal Korupsi PT Asabri, Pangeran Khairul Saleh Cium Permainan Oknum OJK
Editor: Ahmad Zainal Muttaqin