pilpres 2024

Disambut Santri dan Ulama, Anies dan Cak Imin Kunjungi Ponpes Nuris di Jember

Bacapres Anies Baswedan dan Bacawapres Muhaimin Iskandar melakukan silaturahmi ke sejumlah ponpes di kawasan Tapalkuda pada Kamis (28/9).

Featured-Image
Anies Baswedan dan Cak Imin ketika disambut para santri di Ponpes Nuris Jember, Kamis (28/9). (apahabar.com/ M Ulil Albab)

bakabar.com, JEMBER - Bakal Calon Presiden (Bacapres) Anies Baswedan dan Bakal Calon Wakil Presiden (Bacawapres) Muhaimin Iskandar melakukan silaturahmi ke sejumlah pondok pesantren (Ponpes) di kawasan Tapalkuda, Jember pada Kamis (28/9).

Usai mengunjungi sejumlah Ponpes di Banyuwangi, rombongan Anies-Imin bergerak menuju Ponpes Nurul Islam (Nuris) di Antirogo, Kecamatan Sumbersari, Kabupaten Jember.

Dari pantauan bakabar.com, Anies Baswedan dan Cak Imin tiba di Ponpes Nuris sekitar pukul 13.10 WIB disambut para santri.

Ketua Rois Syuriah Pimpinan Cabang Nahdlatul (PCNU) Jember, KH. Muhyiddin Abdus Somad sekaligus Ponpes Nuris tampak menyambut dan mengalungkan surban hijau kepada Anies dan Cak Imin.

"Saya datang ke sini untuk sowan, pamit ke Kyai Muhyiddin, untuk berjuang bersama Mas Anies untuk maju di Pilpres 2024," kata Cak Imin dalam sambutannya, dikutip pada Kamis (28/9).

"Mohon restunya para kyai," imbuhnya.

Dalam orasinya, Cak Imin menyampaikan tekatnya untuk maju sebagai Cawapres mendampingi Anies. Sebagai kabupaten yang memiliki lebih dari 600 pondok pesantren, Cak Imin merasa harus datang ke Jember untuk sowan kepada para ulama.

Pada kesempatan itu, Cak imin menyampaikan kepada sejumlah tokoh ulama di Jember, tentang pertemuannya dengan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh, ketika diminta mendampingi Anies.

"Saya (Cak Imin) maunya Capres, (Surya Paloh) Nasdem juga maunya Capres," kata Cak Imin.

Ia menambahkan, "Duluan saya, saya sudah sejak hari santri yang lalu. Akhirnya terjadi perdebatan, dan disatukan bersama mas Anies."

Cak Imin menyebut, pada tanggal 19 Oktober mendatang pihaknya akan datang ke KPU untuk mendaftar menjadi Capres dan Cawapres yang siap bertarung di Pemilu 2024.

"Jember ini basis kami. Insyaallah kami bisa meraih 100 kursi di dewan," tutupnya.

Editor
Komentar
Banner
Banner