Arus Mudik 2023

Dirregident Korlantas Sebut Penerapan Contraflow Situasional

Penerapan contraflow di Jalan Tol Jakarta – Cikampek selama arus mudik lebaran 2023 akan dilakukan secara situasional.

Featured-Image
Dirregident Korlantas, Yusri Yunus saat diwawancarai wartawan di KM 57 Tol Jakarta-Cikampek. Foto:, apahabar.com/Rafi

bakabar.com, JAKARTA – Direktur Registrasi dan Identifikasi (Dirregident) Korlantas Polri, Brigjen. Pol Yusri Yunus menyebut penerapan contraflow di Jalan Tol Jakarta – Cikampek selama arus mudik lebaran 2023 akan dilakukan secara situasional.

Menurutnya, aturan contraflow berlaku saat situasi arus mudik dirasa cukup padat dan sudah terjadi kemacetan.

“Itu situasional volume peningkatannya seperti apa,” ujar Yusri kepada wartawan, di Rest Area KM 57 Tol Jakarta-Cikampek, Selasa (18/4).

Baca Juga: Volume Kendaraan Naik, Jasamarga Perpanjang Contraflow di Tol Japek

Tak hanya contraflow, Yusri mengaku penerapan one way juga akan berlaku sesuai dengan kondisi arus lalu lintas yang semakin padat.

“Tingkatan tertingginya kita akan melaksanakan one way kalau memang volumenya sudah sampai seperti apa,” tambahnya.

Penerapan contraflow sebenarnya sempat diberlakukan di KM 72 hingga 81 pada siang tadi. Hal itu dikarenakan terjadinya kemacetan di sepanjang KM 72 yang disebabkan sebuah truk mogok di KM 74.

Baca Juga: Catat! Titik Lokasi Contraflow-One Way di Jalur Mudik Lebaran 2023

“Kemudian skala peningkatan, ada hal-hal tertentu, seperti tadi di KM 74 ada truk mogok sehingga terjadi kepadatan arus,” paparnya.

Saat ini, Korlantas sendiri masih berfokus untuk kemungkinan diberlakukan one way saat kondisi semakin ramai.

Tambahnya, prioritas saat ini yaitu one way hingga pintu Tol Kalikakung hingga pukul 00.00 WIB nanti.

Baca Juga: Ada Contraflow dan One Way, Gimana Nasib Bus AKAP saat Arus Mudik?

“Nah itu nanti kita evaluasi lagi, karena kan volumenya pasti makin besar nanti. Kita perkirakan besok ini besar. Apakah contra flow ini bakal berlaku sampai pagi atau tetap sampai 00.00? kita lihat nanti dan akan kita sampaikan ke teman-teman media,” pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner