Dialog Capres Bersama Kadin

Anies Sindir Tol Pantura Jawa: Seluruh Restoran-Hotel Mati!

Anies Baswedan menyatakan transisi dari jalan non tol ke tol Pantura menimbulkan dampak negatif karena kurangnya perencanaan yang serius setelah transisi terseb

Featured-Image
Calon Presiden nomor urut 1, Anies Baswedan. Tangkapan Layar: apahabar.com

bakabar.com, JAKARTA - Anies Baswedan menyatakan transisi dari jalan non tol ke tol Pantura menimbulkan dampak negatif karena kurangnya perencanaan yang serius setelah transisi tersebut.

“(Pemerintah) ga mikirkan secara serius transisi dari non-tol ke jalan tol. Gimana seluruh restoran mati, seluruh hotel mati, karena kita ga mikirkan transisi dari non tol ke tol (pantura),” kata Anies di dalam Dialog Capres Bersama Kadin: Menuju Indonesia Emas 2045 di Djakarta Theater, Kamis (11/1).

Anies pun menilai bahwa dalam menjalankan transisi perlu adanya perencanaan yang matang. Dengan demikian, tidak ada pihak yang dirugikan dari program transisi ini.

Baca Juga: Krisis Petani Muda, Begini Siasat Anies Bangun Kedaulatan Pangan

Adapun solusi yang diberikan oleh capres nomor satu ini agar transisi tidak merugikan salah satu pihak adalah perlunya percakapan antara stakholder yang akan ditinggalkan yang akan terlibat dalam proses transisi ini.

"Selain itu, menurut saya penyusunan road map-nya (peta jalan transisi) harus di sepakati sama sama,” ujarnya calon presiden nomor urut 1 tersebut.

Editor
Komentar
Banner
Banner