Pemkab Tabalong

Dikunjungi DPRD Blitar, Bupati Anang Syakhfiani: Tabalong Makin Optimis Kembangkan Pariwisata

Pemerintah Kabupaten Tabalong mendapat kunjungan kerja dari DPRD Kota Blitar, Jawa Timur, Senin (29/5) kemarin.

Featured-Image
Bupati Tabalong H Anang Syakhfiani bertukar cinderamata dengan Ketua DPRD Kota Blitar, Syahrul Alim. Foto - Prokopim Setda Tabalong.

bakabar.com, TANJUNG - Pemerintah Kabupaten Tabalong mendapat kunjungan kerja dari DPRD Kota Blitar, Jawa Timur, Senin (29/5) kemarin.

Kunjungan kerja DPRD Kota Blitar ke Tabalong dalam rangka studi tiru terkait pengembangan potensi wisata.

Kedatangan dewan Blitar tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPRD, Syahrul Alim disambut langsung Bupati Tabalong, H Anang Syakhfiani, didampingi jajarannya di Wisma Tamu Bersinar.

Mendapat kunjungan kerja tersebut membuat optimis Pemkab Tabalong dalam melakukan pengembangan wisata di daerah ini.

"Kunjungan ketua DPRD kota Blitar ke Tabalong ini sekaligus membuat kita makin optimis untuk mengembangkan pariwisata," kata Bupati Tabalong H Anang Syakhfiani.

Sementara itu, Ketua DPRD Blitar, Syahrul Alim, mengatakan, kedatangan pihaknya ke Kabupaten Tabalong ini dalam rangka studi tiru mengenai kepariwisataan dan budaya.

"Kita ingin meningkatkan kepariwisataan di masing-masing daerah dan untuk mempertahankan budaya masing-masing daerah," jelasnya.

"Selain itu kami ingin menjalin silaturahmi dalam rangka peningkatan hubungan kerja antara Pemerintah Kota Blitar dan Kabupaten Tabalong," imbuhnya.

Pada kesempatan tersebut, Syahrul, juga mengundang Pemkab
Tabalong untuk turut berhadir dalam event karnival Kota Blitar.

Dijelaskan Syahrul, karnival di Kota Blitar diisi dari berbagai daerah dengan seni budaya seperti tarian, musik, dan pakaian adat. 

"Untuk itulah kami mewakili Pemko Blitar agar bisa berpartisipasi pada event karnival tersebut yang akan digelar pada 15 Juli mendatang," harapnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner