Kalsel

Dicari-cari Buruh Kalsel, di Mana Paman Birin?

apahabar.com, BANJARMASIN – Menjelang petang (25/11), aksi buruh di kantor DPRD Provinsi Kalsel masih berlangsung. Massa…

Featured-Image
Buruh tolak kenaikan UMP 2022 di depan Kantor DPRD Kalsel. Foto-Rizal Khalqi

bakabar.com, BANJARMASIN – Menjelang petang (25/11), aksi buruh di kantor DPRD Provinsi Kalsel masih berlangsung.

Massa yang tergabung dalam Aliansi Pekerja Buruh Banua meminta Gubernur Kalsel Sahbirin Noor menganulir SK nomor 188.44/0741/KUM/2021.

Buruh menilai kenaikan upah minimum provinsi Kalsel 2022 yang hanya 1,01 persen dari tahun ini sangat tidak wajar. Karenanya, para buruh meminta DPRD Kalsel menghadirkan Sahbirin Noor. Namun, sampai sekarang batang hidung sang gubernur tak terlihat.

Biro Hukum Konferensi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Kalsel, Sumarlan bahkan mengaku nekat akan bertahan sampai Sahbirin atau utusannya hadir.

Lantas, di mana Gubernur Sahbirin Noor sekarang?

Informasi yang dihimpun bakabar.com, Sahbirin bersama Wakil Gubernur Muhidin serta sejumlah kepala SKPD Pemprov Kalsel saat ini sedang mengikuti kegiatan di luar daerah.

Sejak Rabu (24/11) kemarin, pria yang akrab disapa Paman Birin mengikuti rapat koordinasi nasional di Hotel The Ritz Carlton Pacific Place Djakarta.

Sementara Wagub H Muhidin ada di peluncuran Calender of Event Pariwisata Kalsel 2022 yang digelar di Pantai Arjuna Senggigi, Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat, Rabu (24/11).

Sedang pada Kamis (25/11) hari ini, sebenarnya ada kegiatan Forum Investasi Kalsel tahun 2021. Acara ini mestinya dihadiri Gubernur Kalsel, namun hanya diwakili Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Syaiful Azhari.

Komentar
Banner
Banner