DPRD Barut

Dewan Barut Apresiasi Realisasi Pembangunan 2 Jembatan Penghubung

apahabar.com, MUARA TEWEH – Mulainya tahapan realisasi pemandangan 2 jembatan penghubung di Kecamatan Teweh Tengah dan…

Featured-Image
Pemancangan tiang pada pembangunan Jembatan Lemo, Kecamatan Teweh Tengah, dilakukan oleh Bupati Barito Utara, H Nadalsyah. Foto-Arif for apahabar.com

bakabar.com, MUARA TEWEH – Mulainya tahapan realisasi pemandangan 2 jembatan penghubung di Kecamatan Teweh Tengah dan Kecamatan Montallat oleh pemerintah kabupaten mendapat apresiasi dari wakil rakyat di DPRD Barito Utara (Barut), Kalteng.

Dua jembatan penghubung tersebut, yakni Jembatan Lemo di Kecamatan Teweh Tengah yang pada hari ini dimulai dengan pemancangan tiang pertama dan Jembatan Sikan-Tumpung Laung di Kecamatan Montallat yang pemancangannya sudah beberapa waktu lalu.

Wakil Ketua I DPRD Barut, Parmana Setiawan, mengatakan dirinya sangat mengapresiasi pembangunan sarana penghubung tersebut karena akan berpengaruh pada roda pemerintahan juga perekonomian nantinya.

Jembatan Lemo misalnya, kalau jembatan ini sudah bisa dimanfaatkan nantinya akan memangkas jalur transportasi dari Muara Teweh-Palangka Raya.

“Kalau bisanya kita dari Muara Teweh ke Palangka Raya harus melewati Ampah, Kabupaten Barito Timur dan Buntok, Kabupaten Barito Selatan dengan waktu standar delapan jam akan bisa dipangkas kalau jembatan Lemo bisa dipakai dengan hanya lima jam perjalanan saja,” ungkap Parmana.

img

Wakil Ketua I DPRD Barito Utara, Parmana Setiawan. Foto-Istimewa

Diketahui untuk pembiayaan pembangunan 2 buah jembatan tersebut dianggarkan melalui anggaran pemerintah kabupaten dengan sistem multiyears.

Jembatan Sikan-Tumpung Laung akan dibangun dengan panjang bentang utama 400 meter, jembatan pendekat 15 meter dan menggunakan rangka baja dengan biaya sekitar Rp 125 miliar.

Rencana awal, Jembatan Lemo Seberang ini mengunakan desain jembatan gantung. Namun berdasarkan hasil konsultasi dengan komisi keselamatan jembatan, maka direkomendasikan untuk menggunakan jembatan baja.

“Jembatan Lemo Seberang ini sistem pembiayaannya akan sharing dengan Pemprov Kalteng yang mana bangunan bawah akan dibiayai oleh Pemkab Barut, sedangkan untuk pembangunan atas akan dibiayai oleh pihak Pemprov Kalteng,” ujarnya.



Komentar
Banner
Banner