Anime Favorit

Deretan Anime yang Diadaptasi dari Game, Ada yang Terlaris!

Sudah cukup banyak anime yang diadaptasi menjadi sebuah game seperti Dragon Ball, One Piece, Black Clover hingga Fairy Tail. Namun, bagaimana sebaliknya?.

Featured-Image
Fate Grand Order, game gacha mobile terpopuler yang diadaptasi menjadi anime. (Foto: dok. Gaming Scan)

bakabar.com, JAKARTA - Sudah cukup banyak anime yang diadaptasi menjadi sebuah game seperti Dragon Ball, One Piece, Black Clover hingga Fairy Tail. Namun, bagaimana sebaliknya?.

Kepopuleran sebuah anime hingga dijadikan game merupakan hal yang lumrah pada saat ini. Akan tetapi untuk anime yang diadaptasi dari sebuah game tidak sebanyak itu.

Pasalnya, game tersebut harus populer dan memiliki banyak penggemar supaya bisa laku saat dibuat animenya.

Seperti contoh kepopuleran Genshin Impact sebuah game besutan HoYoverse yang dirumorkan akan menjadi anime dan diproduksi oleh studio ternama ufotable.

Berikut adalah anime yang diadaptasi dari sebuah game.

Fate Grand Order

Fate Grand Order anime. (Foto: dok. Icotaku)
Fate Grand Order anime. (Foto: dok. Icotaku)

Fate Grand Order (FGO) merupakan salah satu game mobile klasik kesukaan para pecinta serial Fate/Stay Night yang berasal dari light novel.

Fate Grand Order sendiri merupakan game mobile terlaris di Jepang saat ini mengalahkan Genshin Impact usai mengeluarkan servant terbaru.

Anime dari FGO berceritakan tentang seorang master bernama Ritsuka Fujimaru yang bertarung bersama servantnya, Mash Kyrielight untuk menyelamatkan dunia dari kehancuran.

Persona 4: The Animation

Persona The Animation. (Foto: Pinterest)
Persona The Animation. (Foto: Pinterest)

Berikutnya ada anime dari game besutan Atlus yaitu Persona 4.

Kepopuleran franchise Persona sudah tidak dapat diragukan lagi. Mulai dari gameplay, cerita, hingga soundtrack Persona sangat disukai oleh para pecinta game.

Bercerita tentang seorang murid pindahan bernama Yu Narukami yang bermaksud menguak misteri pembunuhan yang terjadi di kota Inaba.

Yu harus melawan musuh-musuh misterius bernama shadow dengan bantuan kekuatan yang bernama Persona.

Game Persona tersedia untuk Playstation 2, Playstation 3 dan Playstation 4.

Initial D

Initial D anime. (Foto: dok. AutoTrader)
Initial D anime. (Foto: dok. AutoTrader)

Nah, siapa nih yang masih ingat dengan anime jadul satu ini.

Sebelum dibuat menjadi anime, Initial D merupakan game balapan yang kini tersedia untuk PlayStation 2, PlayStation 3 dan Xbox 360.

Meski sudah tergolong cukup lama, tapi cerita Takumi dengan mobil Toyota AE86 sudah cukup menjadi legenda untuk anime balapan.

Street Fighter

Street Fighter anime. (Foto: dok. CBR)
Street Fighter anime. (Foto: dok. CBR)

Masih membahas game jadul yang jadi anime, siapa yang tidak tahu dengan game fighting populer Street Fighter.

Saking populernya game tersebut, sudah terdapat cukup banyak anime adaptasi hasil dari game pertarungan tersebut.

Pada anime itu, bercerita sekelompok petarung yang bertarung satu sama lain untuk menjadi petarung terbaik.

Ni No Kuni

Ni No Kuni anime. (Foto: Netflix)
Ni No Kuni anime. (Foto: Netflix)

Berikutnya ada anime yang dibuat oleh studio Ghibli yaitu Ni no Kuni.

Studi Ghibli merupakan rumah anime produksi besutan Hayao Miyazaki seperti Spirited Away, My Neighbor Totoro dan Howl's Moving Castle, Game Ni No Kuni sudah ada sejak 2012 silam.

Anime ini bercerita tentang seorang anak laki-laki yang berjuang untuk menyelamatkan dunia fantasi yang dibuat oleh dewa-dewa.

Tales of the Abyss

Tales of Abyss anime. (Foto: dok. IMDb)
Tales of Abyss anime. (Foto: dok. IMDb)

Selanjutnya ada anime dari serial Tales Series.

Untuk Tales series sendiri sudah mengadaptasi beberapa anime seperti Tales of Symphonia dari game dan serial Tales of Abyss.

Bercerita tentang seorang laki-laki bernama Luke Von Fabre yang kehilangan ingatan, ia secara tidak sengaja terlempar ke suatu tempat akibat fenomena misterius dan sebelum akhirnya perlahan ingatannya kembali pada perjalanan pulang ke rumahnya.

Game Tales of Abyss ini tersedia di PlayStation 2 pada 2005 lalu sebelum diadaptasi menjadi anime di tahun 2008.

Danganronpa

Danganronpa anime. (Foto: dok. Kearipan)
Danganronpa anime. (Foto: dok. Kearipan)

Untuk nama selanjutnya ada Danganronpa sebuah anime yang dibuat berdasarkan game yang sama. 

Anime Danganronpa mengisahkan tentang sebuah sekolah bernama "Hope’s Peak Private Academy" yang memberikan ujian sangat berat kepada siswa-siswanya untuk lulus.

Membunuh siswa lain dan tipu menipu adalah apa yang harus mereka lakukan agar bisa lulus dan bertahan hidup.

Game ini tersedia untuk PlayStation 4, PlayStation Vita dan PC.

Pokémon

Pokémon. (Foto: dok. Polygon)
Pokémon. (Foto: dok. Polygon)

Tentu saja salah satu sesepuh anime yang dibuat bedasarkan game adalah serial Pokémon.

Game pertama Pokémon hadir di Gameboy Color dengan judul Pokémon Red dan Green pada tahun 1996.

Saking populernya game tersebut diadaptasi menjadi sebuah anime setahun berselang yakni di tahun 1997 dengan tokoh utama bernama Satoshi (di versi Jepang), sama seperti pencipta Pokémon yaitu Satoshi Tajiri.

Itu dia deretan game populer yang diadaptasi menjadi sebuah Anime. Game dan anime apa yang menjadi favoritmu?.

Editor


Komentar
Banner
Banner