bakabar.com, KOTABARU – Pemkab Kotabaru kembali menggelar vaksinasi Covid-19 serentak tahap dua, Kamis (4/3) hari ini.
Vaksinasi itu diprioritaskan untuk jajaran TNI-Polri serta para pejabat di instansi daerah setempat.
Selain ratusan anggota Polres Kotabaru, ratusan personel Kodim 1004 juga menerima jatah suntik vaksin Covid-19.
Pagi tadi, Dandim 1004 Kotabaru, Letkol Inf Roy Fakhrul Rozi, bersama para personelnya kompak menjalani vaksinasi di aula Makodim.
Roy Fakhrul Rozi mengatakan vaksinasi itu merupakan yang pertama di jajaran Kodim 1004 dan tahap ke dua untuk Pemkab Kotabaru.
“Jadi, sasaran vaksinasi tahap pertama kita kali ini untuk seluruh personel Kodim 1004, baik yang berdinas di Makodim maupun yang berada di wilayah,” ujar Dandim.
Roy berharap vaksinasi kepada para personel Kodim 1004 menjadikan institusi itu semakin optimal memberikan dukungan terhadap program pemerintah dalam percepatan penanggulangan, dan memutus rantai sebaran Covid-19.
“Dengan vaksin ini diharapkan para personel kita menjadi sehat, dan terhindar dari Covid-19, sehingga dukungan kami makin maksimal lagi dalam mendukung pemerintah menghalau sebaran virus,” tuturnya.
Selain itu, Dandim berharap masyarakat Kotabaru mendukung dan menyukseskan program vaksinasi demi menghentikan mata rantai penyebaran Covid-19.
“Untuk masyarakat Kotabaru yang mendapat giliran vaksin jangan khawatir dan ragu. Mari kita dukung, karena ini untuk keselamatan, dan kesehatan bersama,” harap Roy.