Habar Pemilu 2024

Dana Hibah Pilkada di Banjarbaru Capai Puluhan Miliar, Berikut Rinciannya

Dana hibah pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di Banjarbaru mencapai Rp32,6 miliar.

Featured-Image
Kepala BPKAD, Jainudin saat ditemui apahabar.com. Foto : apahabar.com/Fida

bakabar.com, BANJARBARU - Dana hibah pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di Banjarbaru mencapai Rp32,6 miliar.

Kepala BPKAD Banjarbaru, Jainudin mengatakan jika dana tersebut dialokasikan untuk KPU Banjarbaru, Bawaslu Banjarbaru serta keamanan.

Rinciannya, untuk KPU sebesar Rp22,3 miliar. Kemudian, Bawaslu Rp7,5 miliar dan keamanan  Rp2,8 miliar.

"Dana hibah ini mengalami kenaikan jika dibandingkan dengan pelaksanaan Pilkada sebelumnya. Salah satu faktornya karena inflasi lalu jumlah tempat pemungutan suara (TPS) yang bertambah,” ungkap Jainudin, Jumat (27/10).

Jainuddin menjelaskan, dana hibah pelaksanaan Pilkada 2024 terbagi dari dua sumber yakni APBD Perubahan 2023, dan APBD murni 2024.

"40 persen di APBD Perubahan 2023, dan 60 persen di APBD murni 2024. Ini sesuai aturan permendagri,” jelasnya.

Detailnya, pada APBD Perubahan 2023, KPU Banjarbaru menerima hibah sebesar Rp8,92 miliar. Kemudian, Bawaslu Banjarbaru mendapat hibah sebesar Rp3 miliar.

Lalu di APBD murni 2024, Pemkot Banjarbaru menghibahkan dana sebesar Rp13,3 miliar untuk KPU Banjarbaru, dan Rp4,5 miliar untuk Bawaslu Banjarbaru.

"2,8 miliar untuk keamanan juga dari APBD murni 2024," pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner