bakabar.com, JAKARTA - Chelsea akhirnya memecat pelatih mereka, Graham Potter, menyusul hasil buruk yang didapat The Blues, selama berada di bawah kepemimpinan Potter.
Dari 31 laga di semua ajang kompetisi, Chelsea asuhan potter menderita 11 kekalahan.
Kekalahan terakhir The Blues, terjadi saat berhadapan dengan Aston Villa, di Stamford Bridge, pada lanjutan Liga Inggris.
Kekalahan itu, membuat tim terpuruk ke peringkat 11 klasemen sementara. Gelontoran dana sebesar £550 juta Poundsterling dari sang pemilik, Todd Boehly dan Clearlake Capital, belum bisa menyelamatkan Chelsea dari hasil minor.
Baca Juga: Depak Graham Potter, Nagelsmann jadi Favorit Pelatih Baru Chelsea
Mantan pelatih Bayern Munchen, Julian Nagelsmann, kabarnya jadi kandidat kuat pengganti Graham Potter, yang hanya kuat bertahan 7 bulan di kursi pelatih Chelsea.