Sport

Cerita Rifqi Opinibolaid dapat Uang dari Ngonten untuk Kelahiran Anak

Kerap kali muncul, Nama Rifqi Ramadhan memang dikenal sebagai salah satu konten kreator, khususnya di Instagram. Pria di balik akun @opinibolaid cukup beda diba

Featured-Image
Rifqi Ramadhan atau Rifqi Opinibolaid. Foto-Rifqi Ramadhan.

bakabar.com, BANJARMASIN - Kerap kali muncul, Nama Rifqi Ramadhan memang dikenal sebagai salah satu konten kreator, khususnya di Instagram. Pria di balik akun @opinibolaid cukup beda dibandingkan konten kreator sepakbola lainnya.

Awal mula sebelum jadi konten kreator sepakbola, Rifqi Ramadhan sudah menyukai sepakbola sejak kelas 4 SD atau tahun 2008.

Saking sukanya dengan sepakbola, Rifqi Ramadhan sempat mendaftarkan diri di salah satu SSB di Jakarta. Tapi, pada tahun 2013 ia baru benar-benar menyukai hobinya ini dengan rajin menonton pertandingan.

Karena kecintaannya pada sepakbola itulah, pria berusia 25 tahun ini mencoba menggeluti dunia konten kreator yang memang akrab dengan dirinya.

Kontennya yang unik di media sosial sudah tidak terasa berjalan 3 tahun. Selama menekuni dunia konten kreator, sudah pasti Rifqi Opinibolaid dengan namanya yang cukup besar menjadikannya menarik untuk di-endorse oleh beberapa brand.

Menurut
fans Juventus dan Manchester United ini mengatakan, momentum yang membuat endorse Rifqi Opinibolaid sempat naik ketika Piala Dunia 2022 dengan mampu meraih uang hingga 2 digit.

Tentunya momentum itu sangat membantu perekonomiannya, terlebih di saat bersamaan, istri Rifqi ingin melahirkan anak pertama. Diberi nama Elvano Afkari, lahir pada 3 Maret 2023.

"Banyak beberapa
brand yang masuk, seperti GoFood, Kacang Dua Kelinci, Le Minerale, Pizza Hut, dan masih banyak lagi," kata Rifqi Opinibolaid menyebutkan brand yang pernah meng-endorse-nya.

Uang yang dihasilkan olehnya juga digunakan untuk mengembangkan Opinibolaid, seperti untuk ads di sosial media dengan tujuan awareness agar semakin banyak dijangkau.

Tentunya, selain fokus utama di Instagram, Rifqi Opinibolaid juga mengembangkan Opinibolaid di TikTok, Snack Video, dan YouTube. Grup WhatsApp opinibolaid juga ada dengan pembahasan selalu ramai setiap hari. Sekarang, opinibolaid juga dikontrak secara eksklusif oleh salah satu brand komunitas anak bola selama satu tahun kedepan.(adv)

Baca Juga: Awal Manis, Barito Putera Tekuk Persita di Laga Perdana Liga 1

Editor


Komentar
Banner
Banner