Kalsel

Cegah Corona, Rumah Zakat Kalsel Semprot Disinfektan di Masjid Hasanuddin Madjedi

apahabar.com, BANJARMASIN – Guna mengantisipasi penyebaran virus Covid-19, Rumah Zakat Kalimantan Selatan (Kalsel) melakukan aksi bersih-bersih…

Featured-Image
Foto- Relawan Rumah Zakat (RZ) Kalsel saat menyemportkan desinfektan di ruang Masjid Hasanudin Madjedi Banjarmasin, Sabtu (21/3). foto-apahabar.com/Riyad Dafhi R

bakabar.com, BANJARMASIN – Guna mengantisipasi penyebaran virus Covid-19, Rumah Zakat Kalimantan Selatan (Kalsel) melakukan aksi bersih-bersih dan penyemprotan disinfektan di Mesjid Hasanuddin Madjedi, Jalan Kayu Tangi, Banjarmasin Utara, Sabtu (21/3) pagi.

“Hari ini kita melakukan aksi perdana yang kita pilih Mesjid Hasanuddin Madjedi dan selanjutnya insha Allah akan kita laksanakan di 6 masjid lainnya di Kota Banjarmasin,” kata Branch Manager Rumah Zakat Kalsel, M Luthfi Alfin disela kegiatan.

Dari pantauan bakabar.com, nampak puluhan relawan dengan alat perlindungan diri yang terbilang lengkap saling bahu-membahu untuk membersihkan dan menyemprotkan disinfektan di seluruh penjuru mesjid pagi itu.

Hampir semua titik di Mesjid Hasanuddin Madjedi, dari lantai, dinding, tempat wudhu hingga toilet disemprotkan disinfektan.

Menurut Alfin, karena menjadi salah satu tempat yang paling sering menjadi titik kumpul masyarakat, maka mesjid-mesjid pun dirasa perlu untuk dilakukan penyemprotan disinfektan.

“Ini merupakan salah satu ikhtiar kita dari Rumah Zakat, khususnya sebagai umat muslim untuk mencegah penyebaran virus Covid-19 di Kota Banjarmasin,” ucapnya.

Selain itu, aksi tersebut juga sebagai jaminan kepada umat muslim bahwa mesjid di Kota Banjarmasin, insha Allah terbebas dari penyebaran virus yang menyerang sistem pernafasan tersebut.

Demi mencegah semakin masifnya penyebaran virus corona ini, Alfin pun menghimbau kepada umat muslim di Kalsel agar selalu meningkatkan iman dan ketaqwaan.

Selain iman dan taqwa, kata dia, tentunya pula harus melakukan iktiar atau usaha. Salah satu usahanya adalah selalu menjaga kebersihan dan selalu mentaati instruksi pemerintah.

Ia juga mengatakan, bahwa dirinya berharap kepada para masyarakat yang ingin memberikan sumbangsih berupa tenaga maupun dana agar bisa menghubungi call center Rumah Zakat Kalsel yaitu 081350050215 atau bisa datang langsung ke kantor cabang yang beralamat Jalan Sultan Adam samping Komplek Arrahim 1, Banjarmasin Utara.

Sementara itu, imam Mesjid Hasanuddin Madjedi, Muhammad Ahsin mengaku senang dengan adanya aksi bersih-bersih dari Rumah Zakat tersebut.

“Alhamdulillah, kami bersyukur dengan adanya aksi sosial ini. Kami berharap dengan adanya aksi ini, mesjid menjadi bersih dan aman dari penyebaran penyakit dan kita bisa melaksakan kegiatan-kegiatan ibadah seperti biasanya lagi,” tuturnya.

“Semoga bisa menghilangkan rasa risih masyarakat dan tidak lagi khawatir,” lanjutnya.

Terakhir, Ahsin juga menghimbau kepada umat muslim di Kota Banjarmasin agar selalu menjaga kebersihan dan selalu berdoa serta berdzikir kepada Allah SWT.

“Saya berharap agar masyarakat jangan takut untuk melaksanakan salat berjemaah,” harapnya.

Untuk diketahui, dalam menggelar aksi itu, Rumah Zakat juga bekerja sama dengan sejumlah perusahaan media, di antaranya bakabar.com dan Duta TV.

Reporter: Riyad Dafhi R
Editor: Ahmad Zainal Muttaqin



Komentar
Banner
Banner