bakabar.com, JAKARTA – PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) mengadakan acara bertajuk “Kids Life’s Adventure Park” di Cibis Park, Jakarta.
Kegiatan yang digelar pada Sabtu (17/12) ini mengundang anak-anak dari institusi pendidikan, serta panti asuhan di area Jabodetabek.
Pada tahun ini, fokus tema yang diusung adalah edukasi literasi digital yang dibungkus beragam kegiatan menyenangkan dan menarik bagi anak-anak.
Nantinya, tema KLAP di setiap tahun akan berbeda, yang menyoroti masalah sosial yang terjadi di masyarakat, khususnya di bidang anak-anak dan pendidikan.
Baca Juga: Diskon 27 Persen bagi Konsumen yang Servis Mobil di Dealer Mitsubishi
President Director PT MMKSI Naoya Nakamura, mengatakan, lebih dari 50 tahun pihaknya ingin terus berkontribusi bagi anak-anak dengan fokus utama edukasi literasi digital.
"Melalui event ini kami ingin memberikan edukasi dan ilmu yang dapat berguna untuk pengembangan kemampuan anak dalam menggunakan serta memanfaatkan dunia digital secara bijak," ujarnya dalam keterangan tertulis, Selasa (20/12).
Selain menghadirkan berbagai permainan yang mengedukasi, MMKSI juga memberikan donasi berupa set komputer untuk fasilitasi proses belajar anak-anak di Yayasan.
Baca Juga: 50 Unit Mitsubishi New Xpander Cross Dikirim Perdana ke Konsumen
Salah satu fasilitas yang dapat dinikmati oleh anak-anak adalah Triton Educar yang memberikan banyak manfaat dalam acara CSR.
Dealer serta karyawan MMKSI juga turut berkontribusi dengan memberikan donasi serta menjadi volunteer atau one-day parent bagi anak-anak.
Keterlibatan tersebut diharapkan dapat memberikan pengalaman emosional bagi para peserta.