Pemkab Kotabaru

Camat Tanjung Selayar Kotabaru Ungkap MSAM Banyak Bantu Masyarakat

apahabar.com, KOTABARU – Camat Tanjung Selayar, Kotabaru, H Baharuddin, menyebutkan banyak bantuan PT Multi Sarana Agro…

Featured-Image
Para karyawan PT MSAM saat melakukan perbaikan jalan umum di wilayah operasional. Foto-apahabar.com/Ist.

bakabar.com, KOTABARU – Camat Tanjung Selayar, Kotabaru, H Baharuddin, menyebutkan banyak bantuan PT Multi Sarana Agro Mandiri (MSAM) kepada masyarakat.

“Jadi, sejak MSAM berdiri, sampai saat ini memang sudah sangat banyak memberikan bantuan kepada masyarakat kami,” kata Baharuddin,” Rabu (16/2).

Bentuknya, kata dia, seperti membantu perbaikan jalan umum, perawatan jalan, hingga jembatan rusak.

Sebelum dilakukan perbaikan, kondisi jalan Desa Bandar Raya cukup sulit dilalui karena kondisinya rusak parah.

Sementara, kondisi serupa pada akses jalan dari Teluk Kemuning, Teluk Aru menuju Lontar, Pulau Laut Barat pun rusak parah.

“Nah, sekarang kondisinya sudah cukup baik setelah diperbaiki MSAM. Tentu keberadaan, dan apa yang telah dilakukan perusahaan ini sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat kami,” ujar Baharudin.

Ia menyampaikan apresiasi atas kepedulian, dan komitmen yang telah ditunjukkan oleh MSAM terhadap masyarakat sekitar perusahaan.

“Saya mewakili warga mengucapkan banyak terimakasih. Semoga, hal apa yang dilakukan MSAM terus berkesinambungan, dan bisa ditiru oleh perusahaan lainnya di daerah kita ini,” pungkas Camat, mengakhiri.

Sebelumnya, Bupati Sayed Jafar, juga mengingatkan agar perusahaan dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat sekitar.

“Perusahaan memang sudah semestinya peduli, dan memberi manfaat bagi masyarakat sekitar operasional. Termasuk dalam hal penyaluran CSR-nya harus tepat sasaran,” tandas Sayed.



Komentar
Banner
Banner