Pemkab Tanah Laut

Bupati Sukamta, Hadiri Musyawarah Kerja Kepala Sekolah Tingkat SMP Pelaihari

Bupati Tanah Laut, HM Sukamta menghadiri Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) tingkat SMP di UPT SMP Negeri 8 Pelaihari, Kamis (20/10).

Featured-Image
Bupati Tanah Laut, HM Sukamta menghadiri Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) tingkat SMP di UPT SMP Negeri 8 Pelaihari, Kamis (20/10). Foto: Diskominfo Tanah Laut

bakabar.com, PELAIHARI - Bupati Tanah Laut, HM Sukamta menghadiri Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) tingkat SMP di UPT SMP Negeri 8 Pelaihari, Kamis (20/10).

Acara dihadiri sebanyak 58 Kepala sekolah dari SMP Negeri dan Swasta se-Tanah Laut.

Bupati Sukamta dalam sambutannya mengatakan, dunia Pendidikan saat ini tidaklah sebagaimana dahulu. Apalagi, pendidikan menjadi satu sektor penting yang harus mampu bertransformasi di tengah perkembangan zaman.

"Mulai dari sekarang kepala sekolah agar bersiap menghadapi perubahan dunia pendidikan khususnya di Tanah Laut," katanya.

Orang nomor satu di Tanah Laut itu berharap, ke depan nasib anak-anak didik bukan lagi tergantung ijazah yang dimiliknya, melainkan kompetensi apa yang mereka punya, inilah yang harus di siapkan dari sekarang.

Menurutnya, adanya kurikulum merdeka belajar saat ini dapat menjadi momentum bagi pemangku pendidikan dalam menyiapkan konsep pembelajaran bagi anak-anak sekarang.

"Kita ingin anak-anak dalam beberapa tahun ke depan mampu bersaing," harapnya.

Kendati demikian, permasalahan keterbatasan sinyal internet di beberapa wilayah sekolah di Tanah Laut menjadi usulan forum MKKS ini.

Bupati Sukamta menekankan, kendala sinyal akan dilakukan perbaikan bersama Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo). Karena ini menjadi bagian penting menyiapkan anak-anak sekolah memasuki dunia digital 5.0 nantinya.

"Dunia pendidikan mau tidak mau harus mulai membiasakan pemanfaatan internet yang juga menjadi faktor yang menuntut perlunya transformasi pada dunia pendidikan," pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner