Kalteng

Bupati Berharap Pabrik Veneer di Barut Serap Tenaga Kerja Lokal

apahabar.com, MUARA TEWEH – Memanfaatkan sumber daya alam yang melimpah di bumi Iya Mulik Bengkang Turan…

Featured-Image
Bupati Barito Utara, H Nadalsyah (ketiga kanan) melihat proses pengolahan veneer untuk bahan baku kayu lapis di Desa Kamawen Kecamatan Montallat, Rabu (31/7/2019). Foto – Antara/Istimewa

bakabar.com, MUARA TEWEH – Memanfaatkan sumber daya alam yang melimpah di bumi Iya Mulik Bengkang Turan terutama kayu, pada akhir Juli kemarin perusahaan bergerak di sektor perkayuan mendirikan pabrik veneer di Desa Kemawen, Kecamatan Montallat, Kabupaten Barito Utara (Barut), Kalimantan Tengah.

Pabrik veneer tersebut adalah PT Joloy Mosak Anugerah Berjaya yang pada prosesnya kerjanya mengolah kayu menjadi lembaran setengah jadi bahan baku kayu lapis atau triplek. Pabrik ini merupakan yang pertama ada di Barut.

Pabrik Veneer ini diharapkan nantinya bisa berdampak pada perbaikan ekonomi khususnya untuk warga sekitar dan umumnya warga Barut, karena secara otomatis pendirian pabrik serta pengoperasionalnya membutuhkan banyak tenaga kerja.

Bupati Barut H Nadalsyah mengatakan beroperasinya pabrik ini disambut baik oleh pemerintah daerah karena selain menjadi sektor penyumbang pendapatan daerah juga dapat menyerap tenaga kerja lokal.

Bupati juga memberikan penghargaan kepada semua pihak yang telah mengagas pembangunan industri pengolahan kayu ini.

“Pemkab Barito Utara tentu menyambut baik dan siap terus berkoordinasi mengenai berkelanjutan dari peresmiaan industri kayu olahan ini, yang mana operasionalnya sudah dimulai dan berkeinginan agar pabrik ini nantinya menjadi penyumbang pendapatan daerah serta dapat menyerap tenaga kerja lokal,” kata Koyem panggilan akrab H Nadalsyah belum lama tadi.

Dia berharap pabrik pengolahan kayu ini mampu dikelola dengan baik, sehingga nantinya menghasilkan timbal balik yang akan berdampak positif bagi kesejahteraan perekonomian masyarakat dan daerah.

Baca Juga:Krisis Air Bersih dan Penjajakan Pendiri Pabrik Air Minum Hindia Belanda di Banjarmasin

Baca Juga:Ini Alasan PSK di Lokalisasi Merong Tolak Didata Dinas Sosial

Reporter: Ahc17
Editor: Aprianoor



Komentar
Banner
Banner