Penangkapan Terduga Teroris

Brigjen Ramadhan: Simpatisan ISIS Sleman Rancang Teror dengan Peledak

Mabes Polri menduga simpatisan Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) yang diamankan di Sleman menyiapkan aksi teror dengan menggunakan bah

Featured-Image
Densus 88 kembali mengonfirmasi keberadaan seorang terduga simpatisan ISIS di Sleman.

bakabar.com, JAKARTA - Mabes Polri menduga simpatisan Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) yang diamankan di Sleman merancang aksi teror dengan bahan peledak.

"Telah dilakukan penangkapan terhadap seorang target tindak pidana terorisme dengan inisial AW berusia 39 tahun di area Pendowoharjo, Sleman, DIY," ujar Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Divisi Humas Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan, Minggu (22/1).

Tersangka AW ditangkap pada hari ini, Minggu pagi (22/1). Atas dugaan aksi terornya tersebut, kata Ramadhan, AW sudah menjadi incaran Densus 88 belakangan waktu ini.  

Baca Juga: Geledah Rumah Terduga Teroris di Sunter, Densus 88 Sita Sejumlah Barang

"Adanya keinginan pelaku untuk melakukan aksi teror dengan menggunakan bahan peledak," ungkap Brigjen Ramadhan.

Sebagai simpatisan ISIS, AW terindikasi aktif mengunggah gambar ataupun video propaganda. Selain itu, AW juga dilaporkan sering memprovokasi seruan untuk melakukan aksi teror.

"Adapun keterlibatan AW, yang bersangkutan merupakan simpatisan ISIS yang aktif mem-posting gambar dan video propaganda ISIS di media sosial. Selain itu, ia juga mem-posting seruan provokatif untuk melakukan aksi teror," pungkasnya.

Penangkapan Kedua

bakabar.com, JAKARTA - Densus 88 Antiteror Polri mengamankan sejumlah barang bukti hasil penggeledahan rumah terduga teroris Aris Subagiyo (26) di RW 03 Sunter Agung, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Jumat (20/1) kemarin.
CCTV menggambarkan Densus 88 geledah rumah terduga teroris di Sunter Agung, Tanjung Priok, Jakarta Utara

Dalam sepekan, dua kali sudah Densus 88 menggelar operasi senyap di penjuru tanah air.

Sebelum AW, Densus juga mengamankan seorang terduga lainnya bernama Aris Subagiyo (26) di kawasan Sunter Agung, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Jumat (20/1).

Baca selengkapnya di halaman selanjutnya: 

Densus membawa sejumlah barang bukti hasil penggeledahan rumah Aris. Barang-barang yang diamankan antara lain laptop dan sejumlah dokumen milik Aris.

"Yang diamankan itu satu buah laptop, ada juga USB, buku rekening tabungan, ada beberapa berkas-berkas," kata Ketua RW 03 Sunter Agung, Tubagus Shidik saat ditemui Sabtu (21/1).

Rumah yang digeledah polisi merupakan milik orangtua Aris. Yang bersangkutan diketahui selama ini tinggal di sana.

"Kalau barang-barang yang diamankan Densus itu diambil dari kamarnya yang bersangkutan," kata Shidik.

Dikonfirmasi, Kabagbinops Densus 88, Kombes Pol Aswin Siregar menjelaskan jika pihaknya masih terus mendalami kasus ini.

“Petugas densus sedang menangani dan mendalami kasus ini. Perkembangan akan diinfokan lebih lanjut,” singkat Aswin via seluler, Sabtu (22/1) malam.

Editor


Komentar
Banner
Banner