bakabar.com, DENPASAR – Ditandai gol perdana Irfan Jaya, Bali United menggasak Bhayangkara FC dalam lanjutan BRI Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Sabtu (12/2) malam.
Bali United bermain agresif selepas kickoff. Peluang sudah diperoleh di menit 2 melalui sepakan langsung Eber Bessa.
Tekanan bertubi-tubi Bali United menghasilkan penalti di menit 6, setelah Eber Bessa dilanggar Melvin Platje.
Ilija Spasojevic yang menjadi eksekutor, sukses melesatkan bola dengan apik. Total sudah 17 gol dilesakkan Spasogol di BRI Liga 1 musim 2021/2022.
Dalam kondisi tertinggal Bhayangkara FC mencoba membangun serangan. Akan tetapi serangan mereka selalu berhasil dipatahkan.
Bahkan Bali United semakin tampil percaya diri dengan melakukan serangan cepat, sehingga membuat Bhayangkara FC keteteran.
Imbasnya Indra Khafi melakukan salah umpan dan membuat Bali United menggandakan keunggulan di menit 12.
Umpan keliru Indra Kahfi yang seharusnya menuju kepada I Putu Gede Juni Antara, berhasil dipotong Stefano Lilipaly dan langsung disepak ke gawang.
Memasuki menit 15, Bhayangkara FC masih kesulitan membangun serangan. Dari beberapa peluang tendangan bebas yang didapatkan, tak membuat kiper Nadeo Argawinata bekerja keras.
Justru Bali memperoleh sejumlah peluang lain melalui Sidik Saimima dan Ilija Spasojevic, meski gagal menambah skor lagi hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, Bhayangkara FC bermain lebih menekan. Bahkan dalam 5 menit, The Guardian tak membiarkan Bali United bersantai.
Walau demikian, Bali United sempat mengancam lewat sepakan Stefano Lilipaly di menit 50. Namun upaya pemain naturalisasi ini sedikit menyamping di kanan gawang.
Berusaha keluar dari tekanan, Bali United penyegaran dengan memasukkan Irfan Jaya dan Fadil Sausu di menit 61. Mereka menggantikan Stefano Lilipaly dan Sidik Saimima.
Hasilnya Bali United memang kembali mengendalikan permainan, sekaligus menambah gol di menit 81 melalui Irfan Jaya.
Menerima umpan Privat Mbarga, Irfan Jaya melalukan tendangan memutar untuk mencetak gol perdana bersama Bali United.
Kemenangan tersebut membawa Bali United menggeser Persib Bandung guna naik ke peringkat tiga klasemen sementara dengan 48 poin.
Sebaliknya Bhayangkara FC gagal mendepak Arema FC dari puncak klasemen. Mereka tertahan di peringkat kedua dengan 49, kalah selisih gol dari Singo Edan.