Habar Ramadan

Bersama GMC+, Wali Kota Banjarbaru Bagikan Ratusan Paket Sahur

Setelah terhenti akibat pandemi, gerebek sahur kembali dilakukan Pemkot Banjarbaru, Forkopimda dan General Manager Community Plus (GMC+), Minggu (2/4) dini hari

Featured-Image
Wali Kota Banjarbaru menyerahkan paket sahur kepada petugas di RS Idaman Banjarbaru. Foto: apahabar.com/Fida

bakabar.com, BANJARBARU - Setelah terhenti akibat pandemi, gerebek sahur kembali dilakukan Pemkot dan Forkopimda Banjarbaru bersama General Manager Community Plus (GMC+), Minggu (2/4) dini hari.

Kegiatan yang berisi pembagian paket makan sahur itu berada di beberapa titik. Mulai dari Aula Lanud Syamsudin Noor, Rindam VI/Mulawarman, Denzipur 8/Gawi Manuntung, dan Brimob Polda Kalimantan Selatan.

Kemudian Panti Asuhan Wiyata Kartika, RSD Idaman, Perumahan Disabilitas Jalan Trikora, Kelurahan Palam, Kelurahan Cempaka dan terakhir di Polres Banjarbaru.

Paket sahur tersebut diserahkan kepada warga maupun karyawan yang bertugas sejak malam hingga dini hari.

Sebelumnya semua yang terlibat dalam gerebek sahur, bertolak dari rumah dinas Wali Kota Banjarbaru, Sabtu (1/4) sekitar pukul 23.30 Wita.

"Agenda gerebek sahur seharusnya setiap tahun dilaksanakan. Namun akibat pandemi Covid-19, agenda ini terhambat lantaran PPKM," papar Wali Kota Muhammad Aditya Mufti Ariffin.

"Saya mengapresiasi GMC+, sekaligus berharap bantuan paket sahur tersebut dapat mengurangi beban petugas yang bekerja malam, termasuk masyarakat di Banjarbaru," imbuhnya.

Sementara Akbar Shaleh dari GMC+ menjelaskan sebanyak 1.770 paket sahur yang didistribusikan di Banjarmasin dan Banjarbaru, "Alhamdulillah kegiatan ini bisa terlaksana kembali, setelah vakum tiga tahun karena pandemi," paparnya.

"Dari 11 titik distribusi di Banjarbaru, terbagi kurang lebih 700 box paket sahur," imbuh Shaleh yang juga Area Product Support Sales Manager PT Trakindo Utama.

Baca Juga: Catat! Ini Lokasi Pasar Murah Kota Banjarmasin, Cukup Bayar Rp45 Ribu

Editor


Komentar
Banner
Banner