Nasional

Belum Berakhir, Malam Ini Slank Kembali Tampil di Panggung Pesta Rakyat Anak Crazy Rich Kalsel 

Dijadwalkan sebelumnya 14 hari Pesta Rakyat resepsi pernikahan anak Haji Ciut Crazy Rich Kalsel ternyata belum cukup dan akan bertambah sehari lagi.

Featured-Image
Personil grup band Slank. Foto - istimewa.

bakabar.com, RANTAU - Pesta Rakyat resepsi pernikahan anak Muhammad Hatta atau Haji Ciut Crazy Rich Kalsel ternyata belum berakhir dan akan bertambah sehari lagi, Selasa (19/9).

Slank dipastikan akan kembali tampil di panggung pesta rakyat dalam rangka memeriahkan perkawinan H Ahmad Indra Danu Warta atau Danu dengan Putri Salsabila, akrab disapa Caca.

Danu merupakan putra H Ciut. H Ciut bersama saudaranya H Zaini Mahdi atau akrab disapa Haji Ijai merupakan pemilik perusahaan batu bara ternama di Kalsel, yakni HBM BGM Binuang.

Yang sebelumnya dijadwalkan selama 14 hari atau sejak tanggal 3 September hingga berakhir ditutup Tabligh Akbar tausyiah perkawinan diisi Guru Udin Samarinda pada Senin (18/9) tadi malam.

Namun, diisukan karena pada Senin (9/9) lalu Haji Ciut orang tua dari mempelai laki-laki tidak bisa hadir menyaksikan keseruan dari penampilan Slank. Mereka berada di Bandung menyaksikan Kejurnas Sprint Rally 2023 putaran keempat, maka dari itu grup band Slank kembali diundang.

Pada akun YouTube Maxtones Pro yang menyiarkan secara langsung Tabligh Akbar Tausyiah Perkawinan H Danu dan Caca yang diisi Guru KH Muhammad Zhofaruddin atau dikenal dengan Guru Udin asal Samarinda, Kalimantan Timur. 

Selain menyiarkan juga terlihat coption yang disematkan yakni "Malam ini Tabligh Akbar Tausiah Perkawinan oleh Guru Udin tempat di Halaman rumah Shohibul Hajat H. Ciut. Besok Malam Slank di Lapangan Pesta Rakyat Binuang," tulis Akun Maxtones Pro.

Selain itu, salah seorang Slankers, Zamild yang rela datang ke Lapangan Haruban Binuang jauh-jauh dari Kandangan Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) untuk memastikan kebenaran isu tersebut.

"Positif haja malam Rabu (malam ini) Slank. Cuman KAI Iwan Fals gagal, jadi Slank haja tambahan, bos halus (Haji Ciut) handak malihat," ujarnya saat menginformasikan kesalah seorang petugas sound sistem panggung Pesta Rakyat.

Editor


Komentar
Banner
Banner