Tak Berkategori

Bakso Boedjangan Hadir di Banjarmasin dengan Menu Variatif

apahabar.com, BANJARMASIN – Bakso Boedjangan asal Bandung membuka 1 outlet di Jl Hasan Basri, Banjarmasin. Berbeda…

Featured-Image
Bakso Boedjangan. Foto-apahabar.com/Tania Anggrainy

bakabar.com, BANJARMASIN – Bakso Boedjangan asal Bandung membuka 1 outlet di Jl Hasan Basri, Banjarmasin. Berbeda dari Bakso pada biasanya, Bakso Boedjangan mempunyai variasi menu bakso yang beragam.

Bakso Boedjangan sendiri mempunyai 41 outlet yang tersebar di berbagai daerah di Nusantara. Makanan olahan daging yang dicintai banyak kalangan ini menginspirasi pendiri Bakso Boedjangan untuk berbisnis bakso.

img

Bakso Boedjangan. Foto-bakabar.com/Tania Anggrainy

Baca Juga:Resep Kue Bingka Kentang Khas Banjar, Manis Lezat dan Lembut

Tentu saja bukan seperti bakso kebanyakan, Bakso Boejangan memiliki menu yang variatif. Seperti; Bakso urat, bakso mozarella, bakso pedas, bakso goreng, bakso kecil, bakso rebus, bakso wagyu cincang, siomay, pangsit goreng atau rebus, dan yamin.

Selain itu, di Bakso Boejangan, pelanggan bisa dapat memilih kuah yang telah disediakan sesuai selera. Ada kuah rawon, taichan, kaldu, dan kuah pecel. Semuanya gratis dan disediakan dengan bentuk prasmanan.

Dengan konsep prasmanan atau self service, Anisa Ixora selaku Media Relations Cita Rasa Prima (CRP) Group berharap bisa memudahkan pelanggan memilih sendiri isian apa yang akan dimuat dalam mangkok.

Baca Juga:Pakasam atau Iwak Samu Khas Urang Banjar, Gurih dan Segar

“Soal higienis gak usah diragukan lagi, meskipun bentuknya self service,” ujar Anisa pada bakabar.com, kamis (14/2) siang.

Bakso Boedjangan yang bernaung di bawah Cita Rasa Prima (CRP) Group menargetkan 220 outlet baru di tahun ini.

Baca Juga:Resep Putri Selat, Enaknya Kue Khas Banjarmasin Ini

Reporter: Tania AnggrainyEditor: Muhammad Bulkini



Komentar
Banner
Banner