bakabar.com, BANJARMASIN – PT Citra Putra Kebun Asri (CPKA) Jorong Factory memiliki tekad kuat dalam mengimplementasikan perkebunan kelapa sawit berkelanjutan.
Salah satu asa yang ingin dicapai dalam waktu dekat yakni mengubah janjang kosong kelapa sawit menjadi kertas.
“Kita akan mengubah janjang kosong ini menjadi kertas,” ucap Manajer Kebun PT CPKA Jorong Factory, Eko Priyanto, Kamis (11/11) siang.
Untuk berhasil tentu tak semudah membalikkan telapak tangan.
Dari perencanaan hingga pelaksanaan terus dimatangkan.
Bahkan, perusahaan kelapa sawit dengan luas 3.000 hektar ini akan membangun pabrik pembuatan kertas dari janjang kosong.
“Dalam waktu dekat kita akan membangun pabrik pembuatan kertas,” katanya.
Proses pembuatan pun tak jauh beda dengan kertas pada umumnya.
Janjang kosong sawit sebagai bahan baku utama meski dihancurkan terlebih dahulu menyerupai bubur.
“Nanti janjang kosong sawit ini dihancurkan terlebih dahulu,” bebernya.
Jadi Pupuk Kompos
Sejauh ini, PT CPKA Jorong Factory sudah berhasil memanfaatkan janjang kosong sawit menjadi pupuk kompos.
Janjang kosong diyakini memiliki kandungan unsur-unsur yang berguna dalam membantu proses pertumbuhan pohon kelapa sawit.
“Kita sudah memanfaatkan janjang kosong ini sebagai pupuk kompos. Kita ingin memastikan bahwa ini memang sustainable,” tutupnya.
Sekedar diketahui, PT CPKA Jorong Factory memiliki lahan seluas kurang lebih 3.000 hektar. Itu sudah termasuk plasma.
Dari luas lahan tersebut, mereka mampu menghasilkan Tandan Buah Segar (TBS) sebanyak 65.000 ton per tahun.